Ajak Warga Tak Bakar Lahan Dan Hutan, Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru Sosialisasikan Karhutla di Muara Ampolu

482
Warga
Bripka Jonkennedi Habeahan sosialisasikan Karhutla di Kelurahan Muara Ampolu.
Tapanuli Selatan – Mencegah terjadinya kebakaran lahan dan hutan, Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru terus berupaya melakukan sosialisasi Karhutla kepada warga.Kali ini sosialisasi Karhutla dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru Bripka Jonkennedi Habeahan di Kelurahan Muara Ampolu, Kecamatan Muara Batangtoru, Kabupaten Tapsel, Sabtu siang (17/9/2022) pukul 12.00 WIB.

Kapolsek Batangtoru AKP Tona Simanjuntak menyebutkan Sosialisasi Karhutla yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru Bripka Jonkennedi Habeahan ini dilaksanakan dengan mengajak masyarakat agar tak membakar lahan dan hutan dengan sembarangan termasuk saat membuka lahan baru.Karena sanksi pidana telah menanti jika melakukan pembakaran lahan dan hutan.

” Bhabinkamtibmas mengajak warga agar tak membakar lahan dan hutan  apalagi saat membuka lahan baru, karena akan terancam pidana ,” kata Kapolsek AKP Tona Simanjuntak.

Selain itu disebutkan Kapolsek, Bhabinkamtibmas Polsek Batangtoru juga menyampaikan agar tetap berpartisipasi dan peduli untuk pencegahan kebakaran lahan dan hutan (karhutla).

” Kita sampaikan juga kepedulian masyarakat untuk pencegahan kebakaran lahan dan hutan ,” sebut AKP Tona.

Kegiatan sosialisasi Karhutla di Kelurahan Muara Ampolu ini ditandai dengan pemasangan spanduk di tempat-tempat umum.(Saragi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini