Dukung World Cleanup Day, Rutan Kelas II B Sipirok Gelar Aksi Bersih-Bersih Dan Goton Royong

799
World
WBP dan Pegawai Rutan Kelas II B Sipirok membersihkan lingkungan seputaran Rutan kelas II B Sipirok.
Tapanuli Selatan –  Dukung penuh peringatan World Cleanup Day (WCD) atau aksi bersih-bersih sedunia, Rutan (Rumah Tahanan) Kelas II B Sipirok Tapsel menggelar aksi bersih-bersih dan gotong royong dengan membersihkan Lingkungan Rutan Kelas II B Sipirok, lingkungan pemukiman, perkantoran sekitar, Puskesmas, Sekolah dan Pusat Pasar, Rabu pagi (15/9/2021).Tema yang di usung dalam kegiatan kali ini dengan tema “Bersatu untuk Indonesia Bersih” World Cleanup Day 2021.
World
WCD 2021 diperingati Rutan Kelas II B Sipirok dengan aksi bersih-bersih lingkungan.

Kegiatan aksi bersih-bersih ini juga ditandai dengan  melaksanakan pilah sampah dari rumah, perkantoran, Puskesmas dan pusat pasar.

Dalam kegiatan tersebut, Kepala Rutan (Karutan) Kelas II B Sipirok Jepri Ginting, Amd.IP, SH, MM yang memimpin kegiatan aksi bersih-bersih ini mengajak seluruh WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan) beserta Pegawai Rutan Kelas II B Sipirok untuk ikut berpartisipasi dalam menyukseskan WCD 2021.

Disebutkan Karutan lagi WCD ( World Cleanup Day ) 2021 dilaksanakan dari tanggal 12 sampai dengan 24 September 2021 dengan pelaksanaan aksi bersih-bersih dan gotong royong maupun kegiatan bakti sosial disekitaran area Rutan Kelas II B Sipirok.

Dengan tema yang diusung kali, Karutan mengatakan tema ini sangat relevan dengan kondisi saat ini ditengah pandemi Covid-19.Dan diharapkan dengan kegiatan ini dapat membangkitkan semangat setiap orang maupun WBP dan pegawai Rutan Kelas II B Sipirok untuk menjaga kebersihan agar terhindar dari segala jenis Virus, kuman dan penyakit termasuk Covid-19.

” Dengan tema “Bersatu Untuk Indonesia Bersih” yang relevan dengan kondisi saat ini ditengah pandemi Covid-19.Sehingga diharapkan dapat membangkitkan semangat setiap orang untuk menjaga kebersihan guna terhindar dari segala jenis virus, kuman dan penyakit dan Covid-19,” sebut Karutan Kelas II B Sipirok Jepri Ginting, AMd.IP, SH, MH.

Dari pantauan kegiatan WCD ( World Cleanup Day) 2021 yang digelar Rutan Kelas II B Sipirok Tapsel ini melibatkan WBP dan Pegawai Rutan yang membersihkan seputaran Lingkungan Rutan Kelas II B Sipirok Tapsel.(Saragi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini