Dibalik Penangkapan Pelaku Pembunuhan Dan Perampokan IRT, Ada Peranan Operator CCTV Yang Di Ikut Sertakan Polres Tapsel Ungkap Kasus

411
Pelaku
Operator CCTV saat membuka dan menyimpan rekaman CCTV di Cafe Hay Tarutung.
Tapanuli Selatan – Dibalik keberhasilan penangkapan ke 2 pelaku pembunuhan dan perampokan IRT Nurhaida Simanjuntak (62) warga Tarutung, ternyata ada peranan operator CCTV Rudi Syafruddin Lubis (39) warga Padang Sidempuan yang di ikut sertakan Polres Tapsel untuk mengungkap kasus tersebut.
Pelaku
Pemindahan data rekaman di Hotel Perdana Tarutung.

Dari keterangan yang diperoleh Operator CCTV Rudi Syafruddin Lubis saat ditemui di salah satu warung kopi di Padang Sidempuan, Sabtu (6/8/2022).Dirinya menceritakan terungkapnya kasus ini diketahuinya saat diberitahukan oleh salah seorang personil Polres Tapsel melalui pesan WhatsApp, Selasa (2/8/2022) bahwa kasus yang awalnya penemuan mayat tersebut telah terungkap dengan tertangkapnya ke 2 pelaku.

Pelaku
Operator CCTV Rudi Syafruddin.

Kepada wartawan, Rudi Syafruddin menceritakan awalnya dirinya dilibatkan dan di ikut sertakan dalam pengungkapan kasus ini, saat dirinya ditelpon dan diajak personil Polisi Polres Tapsel, Rabu pagi (27/7/2022) ke wilayah Tarutung menjajaki permulaan korban tersebut.

Tiba di wilayah Tarutung, Operator CCTV ini bersama personil Polres Tapsel dan Polres Taput mulai bekerja pertama sekali di Hotel Perdana Tarutung jalan Perdinan Lumban Tobing untuk mengolah, mengumpulkan data serta memindahkan rekaman CCTV (copy file) ke flash disk.

” Awalnya saya didampingi petugas bekerja membuka file rekaman CCTV di Hotel Perdana Tarutung serta memindahkan datanya ke dalam Flash disk,” ujarnya.

Saat membuka CCTV di Hotel Perdana, Operator CCTV ini langsung melihat terduga kedua pelaku dan korban sedang mengobrol dan berkenalan.

Usai dari Hotel Perdana, dirinya langsung bergerak didampingi petugas ke Toko Delta Material yang berjarak kurang lebih 15 meter dari Hotel Perdana.Dari Toko ini, Rudi Syafruddin membuka file dan melihat korban sudah berada dalam mobil warna putih bersama kedua pelaku.

” Habis dari Toko tersebut, lalu menuju Salon Dewi, Indomaret, Toko Roti Briday One, Cafe Hay dan terakhir menuju BRI Cabang Tarutung,” jelasnya.

Dari semua tempat ini, file rekaman pun dipindahkannya ke dalam Flash disk untuk bahan penyelidikan.

Di akhir keterangannya, Rudi Syafruddin Operator CCTV ini mengungkapkan kesenangan hatinya bahwa kasus yang sedikit dibantunya tersebut membuahkan hasil yang memuaskan dengan ke 2 pelaku telah tertangkap di Sumbar.

” Saya sangat senang mendengar kasus tersebut telah terungkap, meski sedikit ada peranan membantunya bang,” ungkapnya.(Saragi).

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini