Ciptakan Kamseltibcarlantas, Personel Pos Lantas Polsek Sipirok Lakukan Patroli Blue Light di Jalinsum

21
Kamseltibcarlantas
Personel Pos Lantas Polsek Sipirok saat melakukan Patroli blue light di depan Alun-Alun Sipirok.
Tapanuli Selatan – Menciptakan Kamseltibcarlantas yang kondusif di wilkum Polsek Sipirok, personel Pos Lantas Polsek Sipirok melakukan kegiatan Patroli blue Light di jalinsum depan Alun-Alun Pasar Sipirok, Kabupaten Tapsel, pada Selasa (3/10/2023) malam sekira pukul 19.00 WIB.

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni,SIK, MH melalui Kapolsek Sipirok Iptu PM Siboro mengatakan kegiatan yang dilakukan personel Pos Lantas Polsek Sipirok ini merupakan wujud tanggung jawabnya sebagai insan Polri yang presisi untuk menciptakan keamanan ketertiban kelancaran Lalulintas yang kondusif di wilkum Polsek Sipirok.

Selain itu Kata Kapolsek lagi, kegiatan yang dilakukan ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat di tempat -tempat umum atau publik.

” Sebagai insan Polri yang presisi, kita harus wajib bertanggung jawab untuk ciptakan Kamseltibcarlantas yang kondusif dan memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat di tempat umum ,” jelas Iptu PM Siboro.

Lanjutnya saat melakukan Patroli blue Light ini, personelnya tetap memberikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat.

” Kemudian kita juga himbau Pengendara kenderaan tetap mematuhi peraturan lalulintas dan tetap hati-hati saat berkendaraan ,” ujarnya.

Adapun personel yang melakukan kegiatan untuk ciptakan Kamseltibcarlantas ini antara lain Kapos Lantas Polsek Sipirok Aiptu V.Sitompul,lalu Personel unit Samapta Polsek Sipirok Aipda B.Pulungam dan Briptu OK Andri Pratama.(Saragi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini