Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Tapsel Tinjau Penyembelihan Hewan di Asrama Polisi Sitataring

469
Bhayangkari
Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni menyerahkan secara simbolis kepada panitia kurban Polres Tapsel AKP Harun Manurung.
Tapanuli SelatanKapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni, SIK, MH, bersama Ketua Bhayangkari Cabang, Ny Fitri Imam Zamroni, meninjau pelaksanaan penyembelihan hewan kurban Polres Tapsel di Asrama Polisi (Aspol) Sitataring, Kota Padangsidimpuan, Kamis pagi (29/6/2023).

Penyembelihan hewan kurban yang langsung disaksikan Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Tapsel ini usai melaksanakan salat ‘Ied Hari Raya ‘Idul Adha berjamaah di Halaman Mako Polres Tapsel. Selain Kapolres, hadir juga Wakapolres Tapsel Kompol Rahman Takdir Harahap, SH, Kabag SDM Polres Tapsel AKBP Bumbunan Lumbanraja.

Bhayangkari
Kapolres Tapsel berikan kata sambutan.

Kemudian, Kasat Samapta Polres Tapsel, AKP Harun Manurung, SH, Kasat Intelkam Polres Tapsel, AKP Hasudungan Butarbutar, Kasat Resnarkoba Polres Tapsel, AKP Salomo Sagala, SH. Kasat Lantas Polres Tapsel, AKP Sofyan H Nasution, SH. Dan personel Polres Tapsel beserta Pengurus Bhayangkari Cabang lainnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan harapannya, agar kiranya momentum penyembelihan hewan kurban ini menjadikan personel Polres Tapsel lebih berintegritas. Sebagai mana, pengorbanan Nabi Ibrahim AS, dahulu menyembelih anaknya, Nabi Ismail AS, atas perintah Allah SWT.

Secara simbolis Kapolres Tapsel menyerahkan hewan kurban kepada panitia kurban Kasat Samapta AKP Harun Manurung, SH.

“ Yang mana, dengan integritas insan Polri yang kuat, maka akan tercipta moralitas yang baik dalam melayani masyarakat ,” ujar Kapolres.

Melalui momentum hari raya kurban ini pula, Kapolres mengajak para personelnya untuk lebih peduli ke sesama. Selain itu, menurut Kapolres, dengan adanya penyembelihan hewan kurban ini harapannya dapat mengentaskan persoalan Stunting di tengah masyarakat.

“ Sebab, pencegahan Stunting salah satunya adalah dengan cara memperoleh protein yang cukup, baik itu dari nabati maupun hewani seperti, daging kurban ini contohnya. Maka, kami dorong pembagian hewan Kurban ini nanti salah satunya ke keluarga yang masih dalam proses perbaikan dari Stunting ,” jelas Kapolres.

Kapolres merinci, setidaknya dalam kurban tahun ini, Polres Tapsel sendiri menyembelih 9 ekor sapi dan seekor kambing. Sedangkan di Polsek jajaran Polres Tapsel menyembelih setidaknya 7 ekor sapi.

“ Memang sesuai dengan program kita, untuk lebih dekat dan menyentuh masyarakat sekitar, kita tidak hanya fokuskan Kurban di sini (Polres Tapsel) saja. Tapi juga ke Polsek jajaran, agar lebih cepat tersalurkan ke masyarakat yang membutuhkan ,” pungkasnya didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tapsel.(Saragi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini