Medan- Aksi pengutipan uang terhadap para supir di sepanjang Jalan Veteran viral di Media Sosial. Pria bernama Gardan itu telah melakukan pekerjaanya selama 2 hari, sebelum perbuatanya di lihat warga Net.
Pria yang viral di media sosial (Medsos) itu akhirnya diciduk Polsek Medan Timur , Selasa (27/7/2021). Dihadapan penyidik, pelaku bernama Gardan Sianturi (33) itu mengakui perbuatannya melakukan pemalakan.
“Iya pak, perbuatan saya salah,” sebut dia.
Ia mengakui melakukan 2 hari, “Baru dua hari pak,” sebut Gardan. dengan sengaja meminta uang kepada supir yang sedang memuat bawang di Jalan Vetaran/Pasar Sambu Medan. “Saya minta uang Rp. 5 ribu untuk administrasi ormas (Organisasi Masyarakat),” ucap dia.
Uang yang dikutip itu, akunya akan disetor kepada ormas. “Itu uangnya saya setor untuk Ormas,” akunya lagi.
Saat melakukan pemalakan terhadap supir pengakut bawang yang identiasnya tak mau disebut, dirinya tidak sadar kalau direkam melalaui handpone.
“Saya tidak tau direkam oleh toke bawang (Awi),” kata Gardan. Setelah video pemalakan itu viral di media sosial pada Selasa (20/7/2021), personil Unit Reskrim Polsek Medan Timur langsung melakukan pengejaran.
Setelah beberapa hari, akhirnya petugas menangkap pelaku di Jalan Bulan/Pasar Sambu Medan. Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin melalui Kanit Reskrim Iptu Jefri Simamora mengatakan kalau pelaku saat ini sedang dimintai keterangan.
“Sudah kita amankan. Saat ini pelaku sedang diperiksa,” ucapnya. Berdasarkan data yang kita dapat dari lapangan, pria bernama Gardan ini diduga sudah sering memintai uang para supir disepanjang Jalan Veteran.
“Kita duga bukan hanya sekali saja, tapi sudah sering,” ujar dia. Rencananya, pihak Polsek Medan Timur akan melakukan pemanggilan terhadap korban. “Sudah kita panggil, nanti akan dibuat surat pernyataan tidak berbuat lagi,” sebut Arifin.
Diketahui, video seorang pria yang sengaja direkam sedang melakukan pungli terhadap mobil pengangkut bawang viral di media sosial (medsos) Instagram, Selasa (20/7/21).
Dalam video yang beredar, aksi pungli itu disebut terjadi di Jalan Veteran Medan. Tiba-tiba pelaku yang mengaku dari salah satu organisasi masyarakat (ormas) meminta uang.
Pelaku yang mengenakan topi itu tiba-tiba mendatangi orang yang sedang melakukan bongkar muat. Salah seorang pria yang ada di sekitar kemudian merekam aksi itu dan sempat menginterogasi pelaku. “Saya tanya kamu meminta uang untuk apa,” tanya perekam. “Untuk PP,” jawab pelaku.
(As)