Waka Polres Tapsel Pimpin Kurve Bersama Di Asrama Polisi Sitataring

1513
Waka
Waka Polres Kompol Rahman Takdir Harahap, SH pimpin kegiatan Kurve di Aspol Sitataring.
Tapanuli Selatan – Mewakili Kapolres Tapsel, Waka Polres Tapsel Kompol Rahman Takdir Harahap, SH memimpin pelaksanaa Kurve (kebersihan) bersama Personil Polres Tapsel dan Polres Padangsidimpuan di Asrama Polisi Sitataring, Jum’at pagi (12/3/2021) sekira pukul 07.30 WIB.
Waka
Personil Polres Tapsel membersihkan Lapangan Tembak Wicaksana Laghawa.

Dalam arahannya Wakapolres Tapsel Kompol Rahman Takdir Harahap, SH mengatakan tujuan Kurve pagi ini adalah persiapan dengan membersihkan lingkungan Asrama Polisi terkait rencana kunjungan Kapolda Sumut yang baru Irjen RZ.Panca Putra S, MSi ke Polres Tapsel.

Waka
Lingkungan depan Aspol dibersihkan personil Polres Tapsel.

Seperti diketahui Kapolres Tapsel sedang berada di Medan, Kapolres akan berusaha bertemu dengan Kapolda Sumut dan meminta beliau berkunjung ke Polres Tapsel sekaligus untuk meresmikan Lapangan Tembak Wicaksana Laghawa Polres Tapsel.

Waka
Bagian samping Aspol turut dibersihkan.

” Maka sebelum itu minimal kita persiapan masalah kebersihan dan kerapian khususnya Asrama kita ini, untuk itu yang tinggal dan yang diluar asrama dapat memberikan tambahan tenaga untuk pelaksanaan korve bersama ini,” cetus Waka Polres Kompol Rahman Takdir Harahap, SH.

Ditambahkan Waka lagi Personil yang tinggal di Asrama Polisi diharapkan dapat membersihkan rumah dan lingkungan sekitarnya masing – masing.Apapun kebijakan yang diambil Pimpinan kita terkait asrama ini, jangan ada yang celometan karna ini semua untuk kepentingan bersama, kalau memang ada kendala atau masalah silahkan diskusikan bersama.

” Sesuai kesepakatan bersama, untuk warna cat rumah dan genteng disamakan semuanya, kalau seandainya ada rekan yang tidak mampu mari kita diskusikan bersama,” harap Kompol Rahman Takdir Harahap, SH.

Kegiatan Kurve bersama ini di seputaran Asrama Polisi Sitataring dibagi untuk beberapa Team antara lain Team Kasat Reskrim dipimpin AKP.Paulus Robert Gorby P, SIK yang membersihkan Lapangan Tembak, Team Kasat Narkoba dipimpin AKP.Eddy Sudrajat membersihkan Rumah Dinas Waka Polres dan kandang ayam.

Kemudian Team Kasat Lantas dipimpin AKP.Zainal Muhlisin membersihkan bagian belakang Asrama Polisi, Team Kasat Binmas dipimpin AKP.Daulat MZ Harahap membersihkan bagian tengah Asrama Polisi dan Team Kasat Sabhara dipimpin AKP.Sofyan Helmi Nasution membersihkan bagian belakang Posyandu dan depan Rumah Dinas Waka Polres serta Team Kanit Tipikor Iptu SR.Harahap dan Kasi Propam Iptu Viktor Sihombing membersihkan bagian samping Asrama dan kediaman masing – masing.

Kegiatan Kurve di akhiri dengan Apel konsolidasi di Lapangan Tembak Wicaksana Laghawa.

Turut hadir Kabag Ops Polres Tapsel AKP.Abdi Abdullah, SH, para Kasat, Perwira dan Brigadir Polres Tapsel dan Polres Padangsidimpuan serta ASN dan PHL Polres Tapsel.(Saragih).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini