Tiap Pekan, Polsek Sipirok Buka Layanan Vaksinasi Dosis I, II dan III Bagi Masyarakat Umum

460
Pekan
Tim Vaksinator sedang memvaksin warga di Mapolsek Sipirok.
Tapanuli Selatan – Percepat Akselerasi Vaksinasi, tiap pekan Polsek Sipirok membuka pelayanan Vaksinasi dosis I, II dan III (Boster) bagi masyarakat umum khususnya masyarakat Kecamatan Sipirok Tapsel di Mapolsek Sipirok.

Hal ini disebutkan Kapolsek Sipirok AKP Ismaya, saat membantu dan melayani warga masyarakat yang hendak mengikuti Vaksinasi di Mapolsek Sipirok, tiap pekan Kamis (7/4/2022) mulai pukul 09.00 WIB.

Dirinya beralasan, dengan memamfaatkan Mapolsek yang berdekatan dengan Pekan/Pasar yang ada di Sipirok akan lebih mudah mengajak masyarakat untuk mengikuti vaksin dan tidak mengeluarkan biaya.

” Karena setiap pekan, warga akan datang kepasar, untuk itu warga yang datang kepasar dapat sekaligus mengikuti vaksin yang dekat dengan pasar, ” jelas Kapolsek AKP Ismaya.

AKP Ismaya menjelaskan jumlah yang divaksin di Mapolsek Sipirok ini ada sebanyak 57 orang.Dengan rincian dosis I jenis Astrazeneca ada 3 orang, masyarakat umum 2 orang dan lansia 1 orang.

Kemudian untuk dosis II masyarakat umum yang divaksin ada 4 orang dan lansia 1 orang.

Dan dosis III (Boster) ada sebanyak 49 orang, masyarakat umum 36 orang, lansia 8 orang dan pelayan publik 5 orang.

Vaksinasi di Mapolsek Sipirok ini juga dirangkai dengan pembagian sembako sebanyak 5 paket kepada peserta Vaksinasi yang Lansia.

Ikut hadir mendampingi Kapolsek Sipirok, Kanit Samapta Iptu Bangun Siregar, Bhabinkamtibmas Polsek Sipirok, Babinsa Koramil 03/Sipirok.Dan Tim Vaksinator dari UPTD Puskesmas Danau Marsabut Sipirok.(Saragi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini