spot_img
spot_img
spot_img

Pensiunan PNS Dihabisi Tetangganya di Simangambat Saipar Dolok Hole

PNS
Foto ilustrasi pembunuhan.
Tapanuli Selatan – Kasus pembunuhan menggemparkan warga Kelurahan Aek Simotung Simangambat, Kecamatan Saipar Dolok Hole, Tapsel, pasalnya seorang pensiunan PNS Asgim Haryanto alias Jarot (63) tewas dihabisi tetangganya sendiri PS (45). Keduanya merupakan warga jalan Pasar Simangambat, Kelurahan Aek Simotung, Kecamatan Saipar Dolok Hole, Kabupaten Tapsel.

Kejadian pembunuhan pensiunan PNS ini berlangsung pada Senin (29/7/2024) sekira pukul 19.45 WIB persisnya di depan kios jualan korban.

Informasi yang diterima dari warga yang tak mau disebut namanya ini (EJ) di lokasi kejadian, korban yang merupakan Pensiunan PNS menjabat Sekcam Aek Bilah ini, saat pulang dari warung kopi.

“Diduga pelaku sudah menunggu korban dan saat melihat korban langsung menghabisi nyawa korban dengan menggunakan benda keras ( alat alu atau penumbuk beras),” katanya kepada wartawan, Selasa (30/7/2024).

Melihat korban telah tergeletak tak berdaya, warga pun berhamburan keluar untuk menyelamatkan korban dan sebahagian lagi mengamankan pelaku PS.

“Korban sempat dibawa ke Puskesmas oleh warga setempat untuk memberikan pertolongan. Naas korban ternyata telah meninggal dunia saat dibawa ke Puskesmas,” jelasnya lagi.

Warga lainnya pun menghubungi pihak Kepolisian Sektor Saipar Dolok Hole dan langsung mengamankan pelaku. Selang beberapa jam, informasi yang diterima, Kapolres Tapsel langsung memerintahkan agar pelaku dibawa langsung ke Mapolres Tapsel, guna menghindari amukan massa.

“Pelaku yang telah dikepung warga, kemudian diamankan Polisi dan dibawa ke Mapolres Tapsel menghindari amukan massa yang telah geram,” ujar warga tersebut.

Dari keterangannya lagi, korban pecah bahagian kepala belakang akibat hantaman benda keras. Dan pelaku telah diamankan di Mapolres Tapsel.(Saragi).

 

 

Ditinggal Pemiliknya Ke Luar Kota, Satu Unit Rumah Terbakar Ludes Di Paluta

Pemilik
Rumah permanen yang Terbakar.
Padang Lawas Utara – Satu unit Rumah permanen milik, Darwin Ritonga (60), di Desa Jabijabi, Kecamatan Simangambat, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), mendadak terbakar saat ditinggal pemilik keluar kota, Minggu (28/07/2024) subuh.

Kuat dugaan, rumah permanen di Kabupaten Paluta yang terbakar saat ditinggal pemilik keluar Kota tersebut akibat korsleting atau hubungan arus pendek listrik. Tidak ada korban jiwa atas insiden ini, namun kerugian materil mencapai ratusan juta rupiah.

Kapolres Tapanuli Selatan, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melalui Kapolsek Padang Bolak, AKP Harun Manurung, SH, membenarkan adanya insiden itu. Kata Kapolsek, tetangga sekitar rumah, awalnya melihat api telah membakar rumah yang sedang kosong itu.

“Kemudian, Tim Regu Tanggap Darurat dari PT ANJ Agri dan Kepolisian, tiba di TKP. Bersama masyarakat, Tim berupaya memadamkan api,” jelas Kapolsek.

Setelah berjibaku selama satu jam lebih, lanjut Kapolsek, api akhirnya berhasil padam. Saat ini, pihaknya tengah melakukan penyelidikan atas kejadian nahas tersebut. Pihaknya, juga tengah memeriksa saksi-saksi di sekitar TKP.

“Dugaan sementara, penyebab kebakaran karena korsleting listrik,” tutup Kapolsek.(Saragi).

Pj Gubernur Agus Fatoni Optimis Penyelenggaraan PON XXI 2024 Akan Berjalan Sukses

Fatoni
Pj Gubernur Sumut pada Dialog Forum Merdeka Barat 9, dalam rangka PON XXI Aceh-Sumut.
Medan – Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni optimis penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 berjalan sukses. Hal itu disampaikannya pada Dialog Forum Merdeka Barat 9, dalam rangka PON XXI Aceh-Sumut, di Jakarta, Senin (29/7/2024).

Menurut Fatoni, kegiatan PON merupakan kehormatan dan kebanggaan bagi Provinsi Sumut sebagai tuan rumah untuk menyukseskan penyelenggaraan spektakuler tersebut. Dia menyampaikan sejumlah persiapan yang dilakukan sejak tiba di Provinsi Sumut sebagai Pj Gubernur.

Pertama, dia meninjau Venue PON 2024 di Sport Centre, Desa Sena, Kabupaten Deli Serdang. Saat ini progres pembangunan venue sudah mencapai 80% sementara itu terkait venue yang direhab, saat ini rata-rata sudah selesai sedangkan hal-hal lainnya masih terus dikebut.

“Insya Allah, pertengahan Agustus sudah rampung,” kata Pj Gubernur Sumut Fatoni.

Kemudian, Fatoni juga melakukan koordinasi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumut. Dirinya turut melibatkan Forkopimda dan para Bupati/Walikota masuk ke dalam Tim Panitia Besar (PB) PON.

Bahkan, Bupati/Wali Kota sebagai Ketua PB PON di wilayah masing-masing. Dirinya juga meminta Bupati/Walikota untuk menyiapkan sarana prasarana di sekitar venue, mulai dari transportasi, telekomunikasi, rumah sakit hingga kelistrikan.

“Selain sosialisasi, masing-masing kepala daerah cek sarana prasarana, venuenya disiapkan. Siapkan juga transportasi, telekomuikasinya, PLN di cek. Rumah sakitnya dipersiapkan, posko kesehatan dan hotel penginapan dan pendukung sarana prasarana,” jelas Fatoni.

Fatoni juga meminta, agar sosialisasi secara masif di media sosial hingga ke tingkat desa, dengan memasang baliho, stiker, poster, hingga ke tingkat desa, khususnya di 10 kabupaten/kota yang menjadi lokasi pelaksanaan PON di Provinsi Sumut terus digencarkan.

“Maka sekarang semua harus melakukan kerja cepat dan terukur, kita harus cepat namun sesuai dengan peraturan perundang undangan. Untuk UMKM, khususnya kriya atau kerajinan maupun oleh-oleh khas Sumut yang harus menjadi perhatian,” ujar Pj Gubernur.

Menurutnya, melalui penyelenggaraan PON menjadi kesempatan untuk mengenalkan Sumut pada para tamu dari daerah lain. Oleh karena itu, kesuksesan pelaksanaan PON XXI menjadi tanggung jawab bersama semua pihak.

“Jadi ini (PON) tanggung jawab kita bersama untuk menyukseskan PON, karena Sumut dapat kehormatan jadi tuan rumah PON yang sudah lama sekali kita inginkan, Sumut jadi tuan rumah PON tahun 1953,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut Ilyas Sitorus mengatakan upaya lain dalam menyukseskan penyelenggaran PON XXI 2024 Sumut-Aceh yakni melalui promosi, seperti branding mobil, spanduk, baliho, bahkan kegiatan wajib bernuansa PON. Hal ini bertujuan guna memperluas sosialisasi PON 2024 ke masyarakat, dengan begitu diharapkan rasa kebanggaan sebagai tuan rumah muncul di masyarakat.

“Promosi dilakukan secara massif. Caranya bisa disebarkan ke keluarga, staff, UPT, BUMD, membuat stiker, bendera-bendera, branding mobil, agar masyarakat tahu dan bangga kita tuan rumah PON 2024,” kata Ilyas.(Sar/Rzk).

Kapolres Tapsel Kunker di Polsek Batang Toru, Ajak Masyarakat Jauhi Judi dan Narkoba

Kapolres
Kapolres Tapsel foto bersama pada kunker di Polsek Batang Toru.
Tapanuli Selatan – Saat kunjungan kerja (kunker) di Polsek Batang Toru, Kapolres Tapsel AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH mengajak masyarakat untuk menjauhi judi dan narkoba. Kapolres pun menyatakan bahwa pihaknya tidak ada sama sekali memback up maupun menerima ‘upeti’ dari bandar judi dan narkoba.

“Jika ada personel saya yang berani memback up maupun menerima upeti, siap-siap siap akan saya pindahkan ke Nias dan Samosir sana,” tegas AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH.

Pernyataan ini disampaikan Kapolres Tapsel saat kunjungan kerja (kunker) di Polsek Batang Toru, pada Senin (29/7/2024) siang.

Tak hanya itu, Perwira Menengah inipun menjelaskan bahwa judi dan narkoba ini sangat merusak moral, ekonomi dan keharmonisan keluarga. Untuk itu, semua pihak masyarakat diminta untuk bersama memberantas judi termasuk narkoba.

Selain itu, pinta Kapolres, agar setiap permasalahan sekecil apapun jangan terlalu dipaksakan ke ranah hukum dengan melaporkan ke Kantor Polisi. Masih ada jalan yang bisa ditempuh diselesaikan dengan restorasi justice (problem solving).

Kemudian, terkait masalah medsos, jangan hal sepelepun di umbar di Medsos, bukan malah menyelesaikan masalah, nantinya malah akan menimbulkan masalah yang lebih rumit lagi.

“Jangan sedikit-dikit, diumbar di Medsos, nanti akan bertambah masalah, hubungan harmonis keluarga tetaplah dijaga dan dipelihara,” cetusnya.

Sebelumnya, Kapolsek Batang Toru Iptu Ricky Nelson Tarigan, SH menyampaikan selamat datang kepada Kapolres Tapsel dan rombongan di wilayah hukum Polsek Batang Toru.

“Selamat datang kepada Kapolres Tapsel dan rombongan di wilayah hukum Polsek Batang Toru, semoga dengan kunjungan kerja ini dapat meningkatkan harkamtibmas yang lebih baik lagi,” kata Kapolsek.

Turut hadir mendampingi Kapolres Tapsel, Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Tapsel, Kabag Ren Polres Tapsel Kompol Rudi Siregar, Kasat Resnarkoba AKP Salomo Sagala, Kasat Lantas AKP Dahnial Saragih, dan ibu-ibu pengurus Bhayangkari Cabang Tapsel.

Lalu, Kapolsek Batang Toru Iptu Ricky Nelson Tarigan, Danramil 01/BT Kapten Inf.H.Sirait, Danramil 19/Siais Lettu Inf.S.Nasution, 5 Camat di wilkum Polsek Batang Toru, para tokoh agama, masyarakat dan organisasi KNPI/OKP kecamatan Batang Toru.(Saragi).

Pemerintah Kecamatan Angkola Barat Gelar Rapat Persiapan HUT Kemerdekaan RI ke -79

Gelar
Sekcam Angkola Barat sampaikan sambutannya.
Tapanuli Selatan – Jelang HUT Kemerdekaan RI ke – 79 Tahun 2024, Pemerintah Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapsel menggelar kegiatan Rapat persiapan pelaksanaan HUT Kemerdekaan RI ke -79 tingkat Kecamatan Angkola Barat.

Rapat persiapan yang digelar Pemerintah Kecamatan Angkola Barat ini, berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Angkola Barat, Kelurahan Sitinjak, pada Senin (29/7/2024) pagi.

Gelar
Peserta rapat persiapan di Kecamatan Angkola Barat.

Camat Angkola Barat M.Thohir Pasaribu, S.Sos yang diwakili Sekcam Angkola Barat Raja Harahap, S.Sos membuka rapat persiapan yang dihadiri perwakilan Forkompimca Angkola Barat.

Dalam sambutannya Sekcam Angkola Barat Raja Harahap menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran para peserta rapat untuk membahas rencana persiapan pelaksanaan HUT Kemerdekaan RI ke -79 tahun 2024 di Kecamatan Angkola Barat ini.

Dengan kehadiran para peserta ini, telah menunjukkan kecintaan kepada bangsa dan negara untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI.

“Rapat ini terkait persiapan pelaksanaan HUT Kemerdekaan RI ke -79 tahun 2024 tingkat Kecamatan Angkola Barat. Rapat ini akan membahas hal-hal terkait lokasi Upacara, pawai dan susunan kepanitiaan,” ujarnya.

Lalu, kata Sekcam lagi, juga membahas memeriahkan HUT Kemerdekaan RI dengan pawai Drumband, deville dan kegiatan lainnya.

Sekcam mengharapkan dengan adanya rapat ini seluruh rangkaian kegiatan acara HUT Kemerdekaan RI nantinya dapat berlangsung dengan lancar dan aman.

Turut hadir dalam rapat ini, mewakili Kapolsek Batang Toru Aipda Zedda Zega, mewakili Koramil 19/Siais Peltu Silalahi, Kapuskesmas Sitinjak dan MUI Angkola Barat.

Lalu peserta rapat Lurah, Kepala Sekolah SMAN 1 Angkola Barat, Kepala SMPN 1 dan 2 Angkola Barat, para Kepala Sekolah SD, Pesantren, Kepala Desa dan perangkat serta tokoh agama, masyarakat dan pemuda. (Saragi).

Plt Bupati Labuhanbatu Hadiri Apel Gabungan Kelompok l ASN

plt
Staf ahli bidang ekonomi pembangunan, Muhammad Rizaldi Rambe, saat menghadiri apel gabungan kelompok l ASN lingkungan Pemkab Labuhanbatu di balai diklat badan kepegawaian pendidikan dan pelatihan (BKPP) Labuhanbatu, Senin (29/07/2024)
Labuhanbatu-Plt Bupati Labuhanbatu melalui staf ahli bidang ekonomi pembangunan, Muhammad Rizaldi Rambe, menghadiri apel gabungan kelompok l ASN lingkungan Pemkab Labuhanbatu di balai diklat badan kepegawaian pendidikan dan pelatihan (BKPP) Labuhanbatu, Senin (29/07/2024)

Muhammad Rizaldi Rambe, dalam arahannya mewakili Plt Bupati Labuhanbatu, mengatakan Pemerintah Labuhanbatu berkomitmen untuk meningkatkan SDM dan kualitas kinerja aparatur yang terkait agar pelayanan dalam hal perizinan dapat terlaksana berjalan cepat, tepat, tuntas, dan transparan.

“Karena dengan demikianlah pelayanan perizinan dapat berjalan dengan baik dan mudah,” pesan Muhammad Rizaldi Rambe, yang mewakili Plt Bupati Labuhanbatu

Muhammad Rizaldi Rambe, juga menerangkan pelaku usaha di lingkup Kabupaten Labuhan Batu untuk mengurus perizinan usahanya karena proses pelayanan perizinan sudah sangat mudah dan baik

“Sampaikan dan berikan informasi serta pemahaman kepada para pelaku usaha di lingkup Kabupaten Labuhan Batu untuk mengurus perizinan usahanya karena proses pelayanan perizinan sudah sangat mudah dan baik,” tambah Muhammad Rizaldi

Muhammad Rizaldi, juga mengharapkan pemahaman terkait OSS RBA dapat menjadi tolak ukur Pemkab Labuhan Batu untuk meningkatkan perekonomian daerah terutama Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)

“Perkembangan teknologi mengharuskan Pemerintah agar senantiasa melakukan perubahan paradigma dalam menyelenggarakan pelayanan perizinan pada dunia usaha dan masyarakat,” tutup Muhammad Rizaldi yang mengwakili Plt Bupati

Integritas Yang Kuat Menjadi Pesan AKBP Maringan Saat Pelepasan SIP Tahun 2024

integritas
Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H., M.H., bersama dengan Wakapolres KOMPOL Ramsen Samosir, S.H., M.H., dan PJU dan PA Polres Labuhanbatu Selatan saat menghadiri acara pelepasan Siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan 53 Gelombang I Tahun 2024
Labuhanbatu Selatan-Integritas yang kuat akan menjadi landasan bagi setiap tindakan dan keputusan yang diambil, hal itu dikatakan Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, SH.,MH, Senin (29/07/2024) saat pelepasan Siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan 53 Gelombang I Tahun 2024

Dalam pelepasan tim SIP Angkatan 53 Gelombang I Tahun 2024 itu AKBP Maringan, berpesan tegas bahwa Integritas yang kuat akan menjadi landasan bagi setiap tindakan dan keputusan, yang di selenggarakan setelah menyelesaikan Latihan Teknis dan Latihan Kerja di Polsek Torgamba Polres Labuhanbatu Selatan

“Sebagai calon pemimpin ditubuh Polri, integritas dan kejujuran adalah nilai yang harus dipegang teguh, dan hal itu akan menjadi landasan bagi setiap tindakan dan keputusan yang diambil,” ungkap AKBP Maringan Simanjuntak

AKBP Maringan juga mengigatkan bahwa kepercayaan masyarakat kepada institusi Polri bergantung pada tindakan kejujuran, serta menjadi pemimpin, harus memiliki kemampuan yang baik agar bisa menjadi teladan bagi bawahan dengan mampu mendengar, memahami dan memotivasi tim.

“Dunia Kepolisian terus berkembang Siring dengan perkembangan zaman dan teknologi,” tambahnya

Oleh karena itu jelas AKBP Maringan, tim harus meningkatkan kompetensi dan pengetahuan secara terus menerus, jangan pernah puas dengan apa yang sudah dicapai

“Tetap bersinergi dengan masyarakat, jalinlah hubungan yang baik dengan masyarakat, berikan pelayanan yang terbaik, karena menjadi seorang polisi adalah panggilan mulia karena tugas dan tanggung jawab yang diemban sangat besar namun juga sangat membanggakan,” terangnya kembali

Acara tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Kalemdiklat Polri Nomor: 1094/VII/DIK2.2./2023 tanggal 17 Juli 2024 tentang Pelaksanaan Latihan Teknis dan Latihan Kerja Siswa SIP Angkatan 53 Gelombang I Tahun 2024.

Dalam kegiatan tersebut, siswa SIP yang mengikuti pelatihan sebanyak 5 orang diantaranya Siswa Miko Siswoyo, siswa F Ahmadi Rambe, siswa Miduk L Tobing, S.H., siswa Poriaman, siswa Dapot Simanjuntak, S.H., M.H.

Rangkaian kegiatan acara temu pisah tersebut meliputi hasil latihan teknis dan kerja oleh para siswa selama pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP). Dengan thema Integritas yang kuat akan menjadi landasan bagi setiap tindakan dan keputusan.

Peduli Keselamatan Pelajar, Jasa Raharja Perwakilan Sidimpuan Kunjungi SMKN 3 Panyabungan

Keselamatan
Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Padangsidimpuan bersama Kepala Sekolah SMKN 3 Panyabungan Madina.
Padangsidimpuan – Tunjukkan rasa kepedulian akan keselamatan pelajar, PT Jasa Raharja Perwakilan Padangsidimpuan mengunjungi SMKN 3  Panyabungan Kabupaten Madina,  Rabu (24/7/2024).

PT Jasa Raharja Perwakilan Padangsidimpuan mengunjungi sekolah ini untuk melaksanakan Program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL).

Keselamatan
Soni Sumono memberikan sosialisasi keselamatan berlalulintas kepada guru di SMKN 3 Panyabungan.

Dari keterangan Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Padangsidimpuan, Soni Sumono, SH menyampaikan kepada wartawan, kegiatan yang dilakukan ini terus digulir diberbagai daerah sebagai rasa tanggung jawab dan rasa peduli akan keselamatan pelajar di jalan raya.

“Kehadiran kita mengunjungi SMKN 3 Panyabungan ini untuk menyampaikan sosialisasi keselamatan berlalulintas terlebih dahulu kepada guru dan diharapkan nantinya diteruskan kepada  pelajar, agar tak menjadi korban kecelakaan lalulintas yang sia-sia,” kata Soni Sumono.

Dihadapan para guru, Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Padangsidimpuan menjelaskan bahwa rata-rata korban kecelakaan itu didominasi pelajar dengan usia produktif lainnya.

“Untuk menghindari menjadi korban kecelakaan dan menekan angka laka lantas ini, diharapkan seluruh elemen masyarakat termasuk guru dan pelajar memahami betapa pentingnya kesadaran mematuhi peraturan lalulintas di jalan raya,” harapnya.

Kepada guru dan pelajar yang mengendarai sepeda motor, agar memakai helm SNI, tidak membonceng penumpang lebih dari satu orang, tidak mengendarai kenderaan dengan ugal-ugalan dan tidak menggunakan telepon seluler saat berkendaraan.

“Lalu tak mengkonsumsi alkohol dan obat-obatan saat mengendarai sepeda motor. Kemudian pelajar tak diperbolehkan bergelantungan di atas kap dan pintu mobil penumpang,” terang Soni.

Selain itu, dirinya juga meminta kepada guru dan pelajar yang belum memiliki surat ijin mengemudi agar tak membawa kenderaan dan kenderaan yang belum membayar pajak agar segera membayarkan pajak kendaraannya di Samsat terdekat.

“Disana akan tertera yang dibayarkan untuk sumbangan wajib dana kecelakaan lalulintas yang akan diklaim kepada korban laka lantas,” tandas Soni.

Sosialisasi keselamatan berlalulintas ini turut dihadiri Kepala SMKN 3 Panyabungan dan seluruh guru dan tenaga pendidik.(Saragi).

PW Pemuda Muhammadiyah Sumut Gelar Deklarasi Pilkada Damai 2024

Pemuda
Tabligh Akbar dan Deklarasi Pilkada Damai PW Pemuda Muhammadiyah Sumut.
Batu Bara- Jelang tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang, Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara (PW Muhammadiyah Sumut) menggelar Tabligh Akbar dan deklarasi Pilkada damai 2024.

Kegiatan PW Muhammadiyah Sumut ini  bertemakan “Pemuda Negarawan Bersinergi Dalam Mengawal Demokrasi Pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024” tersebut dilaksanakan disebuah lapangan olahraga di Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (27/07/2024) pagi.

Sebagai tuan rumah kegiatan, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Batu Bara, Ustadz Yusri, S.Ag menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan kegiatan awal menjelang Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Batu Bara. Sebagai pemuda generasi penerus bangsa, pihaknya ambil bagian mendeklarasikan diri untuk mensukseskan Pilkada serentak tahun 2024 di Provinsi Sumut terkhususnya di Kabupaten Batu Bara.

“Kami sangat bangga melihat pemuda ikut mensukseskan Pilkada dan berharap adanya lagi kegiatan yang sama agar Pilkada berjalan aman dan jurdil,” ucap Ustadz Yusri.

Ditambahkan Ketua PW Pemuda Muhammadiyah Sumut, M Syarif Lubis, pada sambutannya menyatakan deklarasi tersebut merupakan wujud sikap Pemuda Muhammadiyah dalam mendukung pelaksanaan Pilkada di Sumut secara damai, aman dan kondusif.

Syarif menyebut, hal-hal yang memicu berbagai propaganda politik yang melahirkan pertengkaran besar adalah adanya hoax, berbagai informasi tidak benar dari media sosial, fitnah, saling caci maki dan saling menghujat.

“Saya berharap kegiatan ini tidak hanya seremonial bersama, namun acara ini nanti bisa melahirkan satu semangat bagi kita khususnya masyarakat Kabupaten Batu Bara bahwa Pilkada 2024 di Sumatera Utara ini harus berjalan dengan damai,” kata Syarif.

Plt Bupati Batu Bara yang diwakili oleh Kadispora Kabupaten Batu Bara, Drs Safri, MM dalam sambutannya memuji PW Pemuda Muhammadiyah Sumut yang telah mendahului organisasi lain dalam mengambil sikap mendeklarasikan diri mendukung Pilkada damai 2024.

“Terimakasih kepada panitia dikarenakan kegiatan ini sangat penting dilakukan, dimana mengingatkan kita agar Pilkada berjalan dengan damai. Selamat kepada PW Pemuda Muhammadiyah Sumut karena sudah duluan berbuat sebelum organisasi lain menyatakan diri mendukung berjalannya Pilkada yang damai,” ujar Safri.

Sementara, Ustadz Jamaluddin Sufri Situmorang, S.Pd., M.Pd yang merupakan Da’i Muda Muhammadiyah saat memimpin tabligh akbar mengingatkan agar saat Pilkada pada bulan November mendatang jangan sampai ada yang golput, jangan ada isu Sara, money politik, serta kampanye hitam. Ditekankannya, Pilkada 2024 harus dilaksanakan dengan jujur dan adil.

“Pada tanggal 27 November 2024 nanti, kita akan pilih siapa yang memimpin Kabupaten Batu Bara ini ke depan. Yang menjadikan Pilkada berjalan tidak damai adalah salah satunya kampanye hitam, contohnya dengan membawa-bawa isu keagamaan, memfitnah pihak lain. Oleh sebab itu, jangan karena Pilkada ini membuat kita tidak bertegur sapa serta jangan sampai agama juga menjadikan kita terpecah belah dalam kehidupan, kita harus saling menghargai,” tegas Ustadz Jamaluddin.

Adapun pernyataan sikap PW Pemuda Muhammadiyah Sumut dalam deklarasinya adalah :
1. Kami berkomitmen menyukseskan penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024 yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil,
2. Kami berkomitmen mewujudkan situasi yang kondusif, aman dan damai untuk menyukseskan Pilkada Serentak 2024 yang berkualitas dan berintegritas, dan
3. Kami berkomitmen melawan segala bentuk perbuatan yang dapat menimbulkan kegaduhan politik dan memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

Dijumpai usai deklarasi, Syarif, kepada awak media mengatakan deklarasi yang mereka lakukan bertujuan memberikan pesan untuk masyarakat Sumatera Utara bahwa pihaknya punya keinginan Pilkada berjalan lancar tanpa adanya perpecahan di tengah-tengah masyarakat.

“Harapan dan himbauan kita kepada masyarakat, kita harus gotong royong, apalagi di era digital saat ini masyarakat harus sama-sama bisa memberikan satu sikap yang lebih sejuk, tidak saling cela, tidak saling menyebar hoax, lebih hati-hati dengan informasi yang diterima, dan lebih cerdas dalam menghadapi momentum Pilkada ini,” pungkasnya.

Pantauan di lokasi, kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran, menyanyikan lagu Indonesia Raya serta mars Muhammadiyah dan diakhiri dengan foto bersama.

Pada kegiatan tersebut turut hadir, Kapolres Batu Bara diwakili oleh Kasat Intel, AKP Rubenta Tarigan, SH., Camat Air Putih, Muliadi, SE., Kapolsek Indra Pura, AKP Reinol Silalahi, SH., Anggota DPRD Kabupaten Batu Bara, Suprayitno, Kepala Desa Aras, M Yusuf.

Kemudian juga terpantau hadir, jajaran pengurus dan anggota Pimpinan Daerah Muhammadiyah Batu Bara, PD. Aisyiyah Batubara, jajaran pengurus dan anggota Pemuda Muhammadiyah Batu Bara, Ikatan Pelajar Muhammadiyah Batu Bara, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Pemuda Muhammadiyah Asahan, Pemuda Muhammadiyah Tanjung Balai, Karang Taruna Batu Bara, PAC Pemuda Pancasila Air Putih, Perwakilan Pengajian Ibu-Ibu serta sebanyak 400 orang masyarakat Kabupaten Batu Bara yang turut serta ikut pada kegiatan tersebut.(Sar/Rzk).

Polres Tapsel Hadiri Pembukaan Perkemahan Bhakti Saka Wira Kartika

Pembukaan
Kabag Log Polres Tapsel saat hadiri pembukaan perkemahan Bhakti Saka Wira Kartika Kodim 0212/TS.
Tapanuli Selatan – Kabag Log Polres Tapsel Kompol Daulat MZ Harahap, turut menghadiri pembukaan perkemahan Bhakti Saka Wira Kartika Kodim 0212/TS, Jumat (26/07/2024) sore.

Pembukaan perkemahan Bhakti Saka Wira Kartika tersebut, berlangsung di Lapangan Tiangaras, Kelurahan Batang Tura Sirumanbe, Kecamatan Angkola Timur,  Kabupaten Tapsel. Hadir juga, Kasdim 0212/TS, Mayor Inf Hasbullah Pasaribu serta ratusan peserta perkemahan.

Kabag Log Polres Tapsel mengharapkan, melalui perkemahan yang diikuti para pelajar dari berbagai sekolah ini, akan terbentuk jiwa kedisiplinan, semangat pantang menyerah, dan pekerja keras. Sehingga, mampu melahirkan jiwa muda yang kreatif, inovatif, dan kompetitif.

“Karena, gerakan Pramuka mampu membentuk pribadi yang santun melalui norma-norma sosial. Sehingga, anak-anak mengerti implementasi kegiatan ini nanti di masyarakat,” harap Kabag Log Polres Tapsel.(Saragi).