Labuhanbatu Utara-Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus, S.E.,M.M, didampingi Wakil Bupati Labuhanbatu Utara H. Samsul Tanjung, S.T., M.H, menyerahkan hibah satu unit mobil donor darah ke Palang Merah Indonesia, berlangsung di Halaman Kantor Bupati Labuhanbatu Utara JL Lintas Sumatera Kualuh Hulu Labuhanbatu Utara, Senin (23/10/2023).
dalam kesempatan tersebut, Bupati Labuhanbatu Utara itu mengungkapkan harapannya kiranya bantuan hibah mobil donor darah ini, dapat menjadi penyemangat PMI Labura untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang membutuhkan darah khususnya di bumi basimpul kuat babontuk elok.
“Harapan kami Palang Merah Indonesia untuk Labuhanbatu Utara, mampu semakin agresif membantu masyarakat dalam menjalankan tugas dan fungsinya memberikan pertolongan baik dalam suatu kejadian bencana maupun kegiatan sosial lainnya,” Sebut Bupati Labuhanbatu Utara itu
Hendriyanto juga mengatakan jika mobil tersebut dapat bermanfaat untuk masyarakat khususnya untuk operasional kemanusiaan PMI, dan agar PMI Labura lebih agresif dalam menjalankan tugas dan fungsinya sehingga dapat dirasakan masyarakat yang membutuhkannya
Sementara itu, Ketua PMI Labura Sofyan Yusma mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas hibah mobil donor darah yang diberikan Pemkab Labura dibawah pimpinan Bupati Hendriyanto Sitorus dan Wakil Bupati H. Samsul Tanjung ST MH.
“Hibah mobil donor darah ini akan digunakan untuk melayani seluruh masyarakat Labura, agar PMI dapat menyediakan kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Sofyan di hadapan pejabat Labuhanbatu Utara termasuk Bupati dan Wakil Bupati
Sofyan Yusma berharap, kedepannya seluruh rumah sakit yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Utara dapat bekerjasama dengan PMI Labura dalam hal penyediaan darah yang dibutuhkan masyarakat seperti halnya yang diharapkan Bupati Labuhanbatu Utara.
Reporter : Darwin M