Tapanuli Selatan – Mewakili Kapolsek Sipirok AKP Ismaya, Bhabinkamtibmas Aiptu Indra KS turut menghadiri kegiatan pengajian Amaliah Akbar di Desa Pardomuan, Kecamatan Arse, Kabupaten Tapanuli Selatan, Selasa (28/02/2023).
Kapolsek Sipirok AKP Ismaya dalam keterangannya mengatakan pengajian Amaliah Akbar ini juga dihadiri oleh Bupati Tapsel H. DoIly Parlindungan Pasaribu dan tampak berjalan dengan lancar dan khitmad.
“ Kita ikut menyaksikan dan menghadiri kegiatan pengajian Amaliah Akbar di Kecamatan Arse ini penuh dengan kekhidmatan , sebagai wujud kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat ,” ucapnya Kapolsek.
Seperti biasa, kata Kapolsek, Bhabinkamtibmas Polsek Sipirok Aiptu Indra KS yang hadir tersebut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada jamaah yang hadir dan masyarakat lain yang turut menghadirinya.
“ Tentunya kehadiran kita juga turut menyampaikan pesan kamtibmas untuk terus menjaga situasi Kamtibmas agar aman dan kondusif ,” terangnya.
Tampak hadir selain H. Dolly Pasaribu selaku Bupati Tapsel, ada juga OPD Pemkab Tapsel, Camat Arse, dan Danramil Sipirok Kapten Czi.Pahlawan Nasution.
Kemudian ada dari Ketua MUI Kecamatan Arse, Tokoh Agama dan seluruh pengajian BKMT se-Kecamatan Arse.(Saragi).