Anggota DPRD madina Reses III jemput aspirasi masyarakat

1146
Reses III
Reses III Anggota DPRD Kabupaten Mandailing Natal (H. Syariful Sarling Lubus. SE) di Lingkungan ampung padang, kelurahan simpang gambir.
Madina-Kegiatan Reses III tersebut dihadiri Sekcam (H. Zulkifli lubis) dan lurah simpang gambir, korwil pendidikan, UPT ketapang, UPT pertanian, kepala puskesmas simpang gambir, tokoh masyarakat, tokoh agama, kaum ibu dan pemuda dan masyarakat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, Pada senin (30/08/21). 
Reses III
Foto bersama Anggota DPRD madina (H. Syariful Sarling Lubis. SE) usai Reses III di Kelurahan simpang gambir.
Anggota DPRD Mandailing Natal dari Fraksi Golkar (H.Syariful Sarling lubis S.E) melaksanakan Reses III, tahun 2021 di lingkungan Ampung padang, Kelurahan Simpang gambir, Kecamatan lingga Bayu.

Dalam reses itu, masyarakat menyampaikan berbagai aspirasi diantaranya memberantas narkoba,
masalah jalan lingkar, pengkorekan sungai Aek guo, Semua usulan atau aspirasi masyarakat ini akan kita perjuangankan di DPRD agar pemerintah menampung anggarannya, seperti pembangunan jalan lingkar simpang gambir, tapi sebelumnya jalan lingkar ini harus di daftarkan sebagai jalan daerah supaya bisa nanti di arahkan pembiayaannya, sebut H.syariful sarling lubis S.E

H.syariful sarling lubis S.E juga menjelaskan, reses ini adalah yang di atur dalam undang-undang untuk menampung aspirasi langsung kepada masyarakat, Dengan tujuan agar masyarakat bisa langsung menyampaikan aspirasinya.

“Anggota DPRD Madina melakukan reses untuk menampung aspirasi masyarakat secara langsung. Di tetapkanya jadwal reses tidak ada lagi kegiatan DPRD di kantor melainkan melakukan reses di desa-desa,Dan tujuan reses ini manfaatnya untuk masyarakat,” jelasnya..

Sedangkan aspirasi terkait masalah pengerokan aliran aek guo yang sudah dangkal akan secepatnya di tinjau dan melakukan pengerokan dan harapan saya masyrakat tidak lagi membuang sampah sembarangan di aliran sungai aek guo,tegas nya sambil mengakhiri

(khairuman nst)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini