Kasat AKP Harun menambahkan pada pencarian hari ke – 4 dilakukan dengan upaya menyusuri aliran sungai Batang Pane sejauh 15 km sampai desa Portibi Julu Kecamatan Portibi dengan menggunakan perahu karet milik BPBD dan ditemukan.
” Jenazah korban hanyut akhirnya ditemukan Tim gabungan sejauh 15 KM usai dilakukan penyusuran aliran sungai ,” jelas Kasat Samapta.
Katanya lagi, korban seorang anak berusia 7 tahun ini di temukan tersangkut di aliran sungai Batang Pane Desa Portibi Julu Kecamatan Portibi, Paluta dan langsung dilakukan evakuasi oleh personel gabungan.
” Tim gabungan terdiri dari personel Sat Samapta Polres Tapsel 15 orang, Polsek Gunung Tua 10 orang, BPBD Paluta 40 orang, Basarnas 6 orang dan TNI dari Koramil 05/Padang Bolak sebanyak 2 orang ,” beber Kasat.
Lanjut Kasat, usai Jenazah korban anak hanyut ditemukan, dan langsung dibawa ke rumah duka di desa Persarmaan dan atas permintaan keluarga korban akan di kebumikan /makamkan malam ini.(Saragi).