Tapanuli Selatan – Kapolsek Saipar Dolok Hole (SDH) Iptu Zulham, SH dan Forkopimca Kecamatan Saipar Dolok Hole meninjau pelaksanaan Vaksinasi Untuk Anak Bangsa Tingkat Pelajar Dosis I kepada pelajar/siswa-siswi MAN Sipagimbar Kecamatan Saipar Dolok Hole Tapsel, Sabtu pagi (30/10/2021).
Unsur Forkopimda Kecamatan Saipar Dolok Hole yang hadir antara lain, Kapolsek Saipar Dolok Hole Iptu Zulham, SH, Camat Saipar Dolok Hole yang diwakili Sekcam Ali Akub Hasibuan serta Danramil 04/SDH Kapten Inf.M.Siregar.
Dari keterangan yang diperoleh dari Kapolsek SDH Iptu Zulham, SH dan unsur Forkopimca Kecamatan SDH mengatakan Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di sekolah MAN Sipagimbar ini adalah salah upaya atau langkah untuk mempercepat program pemerintah dalam hal mencegah penyebaran Covid-19 dengan menggelar kegiatan Vaksinasi termasuk kepada anak sekolah.
Sehingga nantinya, diharapkan usai pelaksanaan kegiatan Vaksinasi bagi pelajar ini dapat membentuk Herd Imunty atau kekebalan tubuh dalam kelompok, dan nantinya akan mempercepat proses belajar mengajar di sekolah secara tatap muka.
Adapun Tim Vaksinator pada pelaksanaan Vaksinasi untuk anak bangsa ini terdiri dari UPT Puskesmas Sipagimbar, (dr.Aldi Nasution, Nikmawati, Desi Anggraeni, Nurhayati Siregar dan Dean Rizky Siregar).
Kemudian dari UPT Puskesmas Simangambat (dr.Juli Permatarasi, Zulfikar Halim Situmeang, Maslina Dari Daulay, Dewi Sitompul, Iyen Lasmita Harahap, Leny Yusmaida dan Lastiur Sinurat).
Sebelum pelaksanaan Vaksinasi bagi pelajar MAN Sipagimbar, terlebih dahulu pemberian arahan dan himbauan dari unsur Forkopimda Kecamatan Saipar Dolok Hole agar para pelajar yang mengikuti Vaksinasi agar tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada.
Prosedur pelaksanaan Vaksinasi ini tetap seperti biasa dengan melakukan pendaftaran dan pengisian data sesuai KTP/KK Pelajar, pengecekan suhu tubuh dan tensi, Scering dan konsultasi dengan pihak medis sebelum di Vaksin, penyuntikan Vaksin Covid – 19 jenis Sinovac, Observasi selama 15 menit, Registrasi melalui Aplikasi Peduli Lindungi dan pencetakan Kartu Vaksin 19.
Adapun jumlah target Vaksinasi di sekolah MAN Sipagimbar adalah sebanyak 450 orang siswa dan yang sudah divaksin adalah sebanyak 50 orang.
Tampak hadir antara lain selain Kapolsek dan unsur Forkopimca yaitu, Wakil Kepala Sekolah MAN Sipagimbar Muammar Pasaribu,Kanit Provost Polsek SD. Hole Aiptu Upik Supriyadi, Ps. Kanit Intel Polsek SD Hole Aipda M.Ihsan, Bhabinkamtibmas Polsek SD. Hole dan Babinsa Koramil /04 SD. Hole.
Dan saat ini pelaksanaan Vaksinasi untuk anak bangsa di sekolah MAN Sipagimbar Kecamatan Saipar Dolok Hole Tapsel masih berlangsung.(Saragi).