AKBP Roman Hadiri Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76 Di Paluta

1189
AKBP
Jajaran Forkopimda Paluta ketika memberikan penghormatan kepada Bendera Merah Putih.
Paluta – Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH mengikuti Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke-76 yang dipimpin Bupati Paluta Andar Amin Harahap, STTP, MSI di Paluta, Selasa (17/8/2021) pukul 07.25 WIB di halaman Kantor Bupati Paluta Kecamatan Gunungtua Kabupaten Paluta wilkum Polres Tapsel.Perayaan HUT Kemerdekaan RI yang ke-76 ini mengambil Thema : “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”.
AKBP
Pasukan Pengibar Bendera Kabupaten Paluta kibarkan Bendera Merah Putih.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke-76 tahun 2021 ini adalah Bupati Paluta Andar Amin Harahap, STTP, MSI, Perwira Upacara Danramil 05/PB Kapten Inf.Misran Edi Natal dan Komandan Upacara Danton Kompi 123/RW Lettu Inf.Nicho L Pangaribuan.

Peserta upacara terdiri dari 1 Pleton Personil Kodim 0212 / TS, 1 Pleton Personil Kompi C Yonif 123 / RW, 1 Pleton Personil Polres Tapsel, 1 Pleton Personil Danyon C Sat Brimob Poldasu, 1 Pleton Personil Satpol PP Paluta dan 1 Pleton serta 1 Pleton Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih dan Marching Band.

Tampak hadir, Bupati Paluta H.Hariro Harahap, SE, MSI, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH, Ketua DPRD Paluta Muklis Harahap, SHI, MSI, Sekda Paluta H.Burhan Harahap, SH, Dandim 0212/TS Letkol INF.Rooy Chandra Sihombing, SIP, Kajari Paluta Andri Kurniawan, SH, MH.

Danki Kompi C Yonif 123/RW Lettu Surindra Wardana, Danki I Batalyon C Sat Brimob Poldasu AKP Rudianto Siagian, para OPD (Organisasi Pemerintahan Daerah) Paluta dan para pejabat utama/perwira Polres Tapsel, Kodim 0212/TS, Yonif 123/RW dan Yon C Brimobdasu.

Peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke-76 di Paluta ini ditandai dengan laporan Komandan Upacara kepada Irup, pengibaran bendera Merah Putih oleh Paskibra Kabupaten Paluta.(Saragi).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini