Padangsidimpuan – Mewakili Wali Kota Padangsidimpuan, Asisten I Pemko (Pemerintah Kota) Padangsidimpuan Iswan Nagabe Lubis turut mengikuti Rakor (Rapat Koordinasi) dalam rangka Vaksinasi Massal bagi masyarakat Kota Padangsidimpuan.Rakor yang di ikuti unsur Pemerintahan, TNI dan Polri ini di gelar di di Aula Endra Dharmalaksana Polres Padangsidimpuan, Selasa (18/05/2021).
Selain Asisten I Pemko tampak hadir mewakili Kapolres Padangsidimpuan yakni Kabag Ops Polres Padangsidimpuan Kompol Ahmad Fauzi KS dan yang mewakili Dandim 0212/TS yaitu Pasi Ops Kodim 0212/TS Kapten Inf. A.M. Nasution.
Kemudian Kabid P2P Dinas Kesehatan Pemko Padangsidimpuan Elpi Junianti Hasibuan, SKM, MM, Kasi Tribum Sat Pol PP Padangsidimpuan Romi Antonio, Sekretaris Dinas Pendidikan Sahiddin Batubara, S.Pd, Kabid UMKM Dinas Perdagangan G.H. Siregar, Sekretaris BPBD Dedi Irwansyah dan Febrius SW dari Yayasan Perguruan Sari Putra.
Dalam sambutannya Asisten I Pemko Padangsidimpuan Iswan menyampaikan bahwa Vaksinasi Covid-19 akan segera dilaksanakan sebagai upaya melawan Covid-19 bagi warga Kota Padangsidimpuan dan direncanakan secara massal.
Sementara itu Kabag Ops Kompol Ahmad Fauzi KS dalam sambutannya mengatakan bahwa pihak TNI Polri siap untuk mengamankan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 secara massal ini.Namun pihaknya tetap meminta agar warga masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.
Dari hasil Rakor ini bahwa Vaksinasi direncanakan hari Selasa dan Rabu (25-26 Mei 2021) di Gedung Hall Yayasan Sari Putra Kota Padangsidimpuan.(Saragi).