spot_img
spot_img
spot_img

KNPI Sibolga Laksanakan Vaksinasi Gratis Bagi Kaum Milenial

KNPI Laksanakan
Ketua DPD KNPI Kota Sibolga, Zulpadli Gea didampingi sekretaris, Arya Wirawan Panjaitan dan Kasat Intelkam Polres Sibolga, Agus Adhitama, Saat Menggelar Vaksinasi Pemuda (Vape), di Lapangan Simare-mare Kota Sibolga
Sibolga – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Sibolga melaksanakan kegiatan Vaksinasi Pemuda (Vape), di lapangan Simare-mare, Kota Sibolga, Senin (20/09).

Ketua DPD KNPI Kota Sibolga, Zulpadli Gea didampingi Sekretaris, Arya Wirawan Panjaitan, menyampaikan, kegiatan vaksinasi itu dilaksanakan untuk seluruh warga Kota Sibolga.

“KNPI Kota Sibolga berkolaborasi dengan pihak Polres Sibolga melaksanakan vaksinasi ini dengan tujuan supaya mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Sibolga ini cepat berlalu dan masyarakat pun dapat beraktivitas normal seperti biasanya serta perekonomian di Kota Sibolga dapat meningkat,” ungkapnya.

Dikatakan Zulpadli, kegiatan tersebut akan dilaksanakan selama 2 hari berturut-turut, yang dimulai hari ini tanggal 20 September 2021 hingga besok tanggal 21 September 2021.

“Semoga masyarakat Kota Sibolga tetap sehat dan dalam lindungan Allah SWT serta dapat beraktivitas seperti biasanya,” harapnya.

Senada dengan itu, Sekretaris DPD KNPI Sibolga, Arya Wirawan Panjaitan mengajak dan mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Sibolga yang belum melaksanakan Vaksinasi Covid-19 dosis 1 dan dosis 2 supaya dapat melaporkan ke pihak Polres Sibolga atau pun pihak DPD KNPI Sibolga.

“Mari kita sama-sama mengikuti Vaksinasi Covid-19 ini. Bagi yang belum paham caranya bisa langsung melapor ke pihak Polres atau ke pihak DPD KNPI Sibolga atau datang langsung ke lapangan Simare-mare dengan syarat hanya membawa KTP asli saja,” tuturnya. (Syaiful)

 

Pemkab Karo Akan Bangun Pusat Olahraga di Kawasan Relokasi Siosar

Pemkab karo
Karo- Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting mengungkapkan pembangunan dan kesiapan lahan di sekitar kawasan Relokasi Siosar akan dibangun pusat olahraga Kabupaten Karo. Kalau tidak ada halangan, direncanakan mulai dibangun pada tahun 2022 mendatang, hal itu dikatakanya saat rapat kordinasi di kantor bupati Karo, Senin (20/09/2021).

“Dimana pada Jumat tanggal 3 September kemarin Gubsu Edy Rahmayadi telah meninjau lahan yang telah disiapkan Pemkab Karo. Oleh karena itu, rapat kordinasi ini akan membahas dokumen perencanaan dan kesiapan lahan yang menjadi tugas Pemkab Karo.

Sementara untuk pembangunan fisiknya, ini akan menjadi urusan pihak Pemprov Sumatera Utara, dan ke-depannya akan dihibahkan ke Pemkab Karo, “Ungkapnya.

“Untuk itu, Kita berharap kepada bapak Pemprovsu mendukunya, sehingga tidak ada kendala dalam pembangunan pusat olahraga ini dan dapat selesai sesuai dengan target pengerjaan sesuai yang diharapkan, “tambahnya.

Sementara itu, Kadispora Sumatera Utara Ir.Adnan Noor, MM Dibantu Staf Ahli Syahyan Asmara mengharapkan kepada pemkab Karo, agar segala administrasi kepemilikan lahan untuk pembangunan Sport Center segera dilengkapi.

“Sehingga pembangunan Stadion Mini Sepak Bola dan Wisma Atlit tersebut dapat segera dilaksanakan pada tahun 2022 tanpa kendala,” Pungkas Adnan Noor singkat.

Dalam rapat koordinasi tersebut Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting didampingi Kepala Bappeda Kabupaten Karo Nasib Sianturi, Kadis PUPR Eduard Pontianus Sinulingga, BPKPAD Kabupaten Karo Andreasta Tarigan, Kadispora Kabupaten Karo Robert Billy Peranginangin, Kadis Perkim Kabupaten Karo Faksa Tarigan dan Kalak BPBD Kabupaten Karo Juspri Nadeak mengikuti rapat kordinasi (rakor) dengan Kadispora Provinsi Sumut, perwakilan Bapeda Provinsi Sumut, dan BPKAD Sumut. (Afs)

 

Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Sampaikan Pemkab Karo Mengalami Penurunan Pendapatan dari Pusat

Bupati karo
Karo- Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang mengatakan Pemkab Karo mengalami penurunan pendapatan dari transfer pemerintah pusat. Penurunan terjadi sebesar Rp 35.999.002.146 dari semula pada APBD induk TA.2021 Rp 1.208.905.575.632 menjadi sebesar Rp 1.172.906.573.486 pada P-APBD Tahun 2021.

“Pendapatan transfer antar daerah tidak mengalami perubahan pada P-APBD TA 2021 yakni sebesar Rp 32.168.633.632, penurunan transfer pendapatan pemerintah pusat yang didominasi penurunan DAU, DAK Fisik, DAK non fisik,” beber Cory Sebayang. Hal tersebut disampaikan Bupati Karo Cory S Sebayang dalam sidang paripurna di gedung DPRD Karo, Senin (20/09/2021).

Rapat paripurna tesebut yang dipimpin ketua DPRD Kabupaten Karo, Iriani Br Tarigan Didampingi Wakil Ketua Sadarta Bukit dan Davit Kristian Sitepu, juga dihadiri oleh Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting bersama sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah serta unsur Forkopimda.

Penurunan tersebut sebut Cory Sriwaty Sebayang, merupakan penyesuaian terhadap Pendapatan Transfer Pemerintah Pusat dengan Merujuk Peraturan Menteri Keuangan Nomor:17/PMK.07/2021, dalam rangka mendukung penanganan Pandemi Covid-19 dan sebagaimana diubah Permenkeu nomor: 94/PMK.07/ 2021.

“Begitu juga dengan Pendapatan Daerah yang sah tidak mengalami perubahan pada P-APBD TA.2021 ini yakni sebesar Rp.52.315.800.000,”Pungkas Bupati Karo. (Afs)

Kapolres Madina Serahkan Hadiah Vaksinasi Berdoor Prize Bagi Pelajar

Kapolres
Kapolres Madina serahkan hadiah Door Prize Vaksinasi berupa sepeda kepada Umi Hanum siswi SMAN 1 Panyabungan.
Panyabungan – Usai pelaksanaan Gebyar Vaksinasi berDoor Prize bagi pelajar, Kapolres Madina AKBP Horas Tua Silalahi, SIK, MSi langsung menyerahkan hadiah Vaksinasi berDoor Prize dengan hadiah utama dan hadiah hiburan, Senin pagi (20/9/2021) sekira pukul 10.00 WIB di Mapolres Madina.
Kapolres
Kapolres Madina juga serahkan hadiah hiburan lainnya kepada para pelajar.

Kegiatan Vaksinasi berDoor Prize ini adalah dalam rangka membantu percepatan pelaksanaan vaksinasi di wilkum Polres Madina, dimana Polres Madina terus berupaya menyelenggarakan vaksinasi massal.

Kapolres Madina AKBP Horas Tua Silalahi, SIK, MSi langsung menyerahkan hadiah Door Prize berupa Sepeda, Hand Phone, Jam Tangan Pintar (Smart Watch dan Jam Tangan serta Earphone) kepada 13 orang pelajar siswa-siswi SMA dan SMK serta MAN se-Kabupaten Madina yang mengikuti kegiatan Gebyar Vaksin di Mapolres Madina.

” Kami terus memfasilitasi dan membantu warga yang ingin divaksin, alhamdulillah masyarakat sangat antusias.Pada kegiatan tersebut kami juga memberikan door prize agar peserta vaksin merasa terhibur dan merasa senang,”  papar Kapolres Madina.

Lanjut Kapolres Madina lagi, Vaksinasi ini bertujuan untuk meningkatkan imun dan herd imunity kekebalan kelompok.

” Ayo kita vaksin dan terus patuhi protokol kesehatan,” ajak Kapolres AKBP Horas Tua Silalahi, SIK, MSi saat menyerahkan hadiah Door Prize kepada pelajar.

Untuk pemenang Door Prize dengan hadiah sepeda yaitu Umi Hanum pelajar dari SMAN 1 Panyabungan Kabupaten Madina.

Umi Hanum mengatakan usai menerima Vaksin dan hadiah Door Prize ini bahwa vaksin itu tidaklah sakit namun vaksin ini sangat baik untuk meningkatkan imun tubuh agar terhindar dari penularan Covid-19.

Sementara Hafizuddin pelajar dari SMAN 2 Plus Panyabungan Kabupaten Madina pemenang Door Prize dengan hadiah jam tangan menyampaikan dengan melaksanakan vaksin ini sudah menunjukkan dan mercerminkan kecintaan kita dengan tanah air. Karena vaksin itu sehat dan setelah mengikuti vaksinasi kiranya tetap mematuhi Prokes saat  beraktivitas.(Saragi).

 

Bupati Sergai Tinjau Pelaksanaan Uji Kompetensi JPT Pratama

Bupati sergai
Sei Rampah- Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya meninjau langsung pelaksanaan uji kompetensi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemkab Sergai, yang digelar di Aula Sultan Serdang, Kompleks Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Senin (20/9/2021).

“Uji kompetensi ini merupakan salah satu langkah Pemkab Sergai dalam mewujudkan visi Maju Terus: Mandiri, Sejahtera dan Religius,” ucap Bupati Sergai di sela-sela tinjauannya.

Darma Wijaya mengatakan, Uji Kompetensi kali ini diikuti oleh 24 orang JPT Pratama atau Pejabat Eselon II dan dalam prosesnya akan dilakukan beberapa tahap uji, seperti misalnya wawancara dan psikotes, di mana pihak assesor yang dipimpin oleh Dra. Khairtati P. Nasution, M.Psi, menggali beberapa hal seperti integritas dan kerjasama, pengelolaan perubahan dan pelayanan publik.

Dirinya berharap, seluruh JPT peserta Uji Kompetensi bisa mengikuti seluruh proses kompetensi ini dengan sungguh-sungguh karena akan menentukan di kemudian hari

Sebelumnya, Mewakili Bupati Sergai H Darma Wijaya saat membuka kegiatan Uji Kompetensi ini, Sekretaris Daerah (Sekda)  H.M. Faisal Hasrimy, AP, MAP, menyebut dalam masa sekitar 6 bulan masa kepemimpinan Bupati Darma Wijaya dan Wakil Bupati Adlin Tambunan, sudah banyak program pembangunan baik fisik maupun nonfisik untuk mewujudkan visi dan misi yang diusung keduanya.

“Seperti kita ketahui bersama, Bapak Bupati dan Wakil Bupati sudah mengemas program utamanya ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kita kenal dengan SAPDA (Sapta Dambaan) yakni Sekolah Mandiri, Terampil, Asri dan Berkualitas (mantab), Masyarakat Sehat dan Religius, Pertanian Berkelanjutan, Infrastruktur Terintegras, Ekonomi Berdaya Saing, Wisata Maju Terus dan Birokrasi Dambaan,” tutur Sekdakab.

Faisal Hasrimy melanjutkan, untuk tetap mendukung terlaksananya program kerja Bupati dan Wakil Bupati, tentu diperlukan sdm yang mumpuni.

“Tidak hanya kinerja yang baik, namun dibutuhkan pula sosok yang menjunjung tinggi nilai-nilai integritas, disiplin yang tinggi dan loyalitas kepada pimpinan. Sehingga atas dasar tersebut, dilaksanakanlah kegiatan evaluasi terhadap kinerja saudara sekalian. Kami juga menyimpulkan bahwa perlu dilakukan penyegaran di beberapa lini untuk menjaga semangat dan motivasi kerja serta menghindarkan saudara dari kejenuhan,” terangnya lagi.

Sekdakab melanjutkan, memperhatikan Surat Edaran Menpan-RB No. 52 tahun 2020 yang berisi tentang pelaksanaan pengisian jabatan pimpinan tinggi secara terbuka dan kompetitif di lingkungan instansi pemerintah dalam kondisi kedaruratan kesehatan masyarakat penanganan Covid-19, disebutkan untuk mutasi internal dan eksternal dapat dilakukan dengan syarat minimal telah menduduki jabatan pimpinan tinggi 1 tahun sejak dilantik, serta berdasarkan ketentuan pasal 117 ayat (1) undang-undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara berdasarkan pasal 133 ayat (1) peraturan Pemerintah nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, JPT hanya dapat diduduki paling lama 5 tahun.

“Uji kompetensi terhadap JPT Pratama dapat dilakukan untuk menentukan apakah jabatan yang dipegang seseorang dapat diperpanjang, dilakukan penyesuaian rotasi atau mutasi antar JPT Pratama berdasarkan kompetensi yang diperoleh melalui uji kompetensi atau demosi jabata,” jelasnya.

Senada dengan Bupati Sergai, Sekdakab Sergai juga berharap agar setiap peserta uji kompetensi dapat mengikuti seluruh tahapan dengan sebaik-baiknya. (Afs)

Jamin Kebersihan Makanan Warga Binaan, Rutan Kelas II B Sipirok Rutin Kontrol Dapur Umum

Kebersihan
Kasubsi Pengelolaan Boyma Harahap kontrol langsung pengelohan makanan di dapur umum.
Tapanuli Selatan – Memastikan dan menjamin kebersihan makanan dan minuman untuk warga binaannya, Rutan Kelas II B Sipirok Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara yang dipimpi Karutan Jepri Ginting, AMd IP, SH, MH melalui Kasubsi Pengelolaan Rutan Kelas II B Sipirok Boyma Harahap secara rutin terus  melakukan kontrol ke dapur umum.
Jamin
Pengontrolan di dapur umum rutin dilakukan Rutan Kelas II B Sipirok.

Seperti yang dilakukan pengontrolan rutin untuk kebersihan makanan di dapur umum Rutan Kelas II B Sipirok Tapsel, Senin pagi (20/9/2021) yang dilakukan Kasubsi Pengelolaan Boyma Harahap dengan melihat dan memastikan bahan pokok makanan yang bersih dan bebas kuman serta melihat langsung pengerjaan makanan dan minuman untuk warga binaan pemasyarakatan Rutan Kelas II B Sipirok.

Kepada wartawan, Kasubsi Pengelolaan Boyma Harahap menjelaskan bahwa kesehatan WBP adalah salah satu hal yang paling utama.

Karenanya pihak Rutan juga harus selalu memberikan pelayan terbaik bagi mereka, terlebih dalam kebutuhan pokok sehari-hari mereka yaitu makan dan minum.Ini demi menjamin kualitas, kebersihan dan kesehatan makanan dan minuman yang akan diberikan.

” Pengontrol perlu dilakukan agar pelayanan yang diberikan sesuai sebagaimana mestinya,” ucap Karutan melalui Kasubsi Pengelolaan Boyma Harahap.

Sebut Boyma lagi, selain memeriksa kelayakan makanan, dirinya juga secara rutin memeriksa setiap persediaan bahan pangan yang digunakan untuk kebutuhan makan WBP.

Pengecekan ini diperlukan dan dilakukan agar saat penggunaan bahan pangan sesuai dengan jumlah yang seharusnya dan tidak berlebihan.Tidak hanya itu, hal ini juga dilakukan guna memeriksa apakah bahan pangan itu masih layak untuk diolah atau tidak dengan tetap menjaga kebersihan.(Saragi).

Bupati Tapanuli Utara Lepas 5 Atlet Menuju PON XX Papua

Atlet PON
Tapanuli Utara- Bupati Taput Nikson Nababan diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Parsaoran Hutagalung melepas Kontingen Atlet asal Tapanuli Utara menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2021 di Provinsi Papua, bertempat di Aula Martua Kantor Bupati Taput, Tarutung, Senin (20/09/2021).

Sebanyak 5 Orang Atlet yang diberangkatkan untuk mengikuti 4 cabang Olahraga diantaranya Berman Siahaan dan Firton Lumbantoruan pada cabor atletik, Saroha Lumbantobing pada cabor tinju, Manuel Siahaan pada cabor wushu dan Otta Silalahi pada cabor hoki.

“Kita patut bersyukur bahwasanya Putra-Putri asal Kabupaten Tapanuli Utara turut berperan mewakili Provinsi Sumatera Utara dalam Pagelaran Event Nasional yaitu PON ke-20 di Provinsi Papua. Ini merupakan kebanggaan kita semua baik masyarakat maupun seluruh insan olahragawan di Kabupaten Tapanuli Utara”, ucap Parsaoran Hutagalung.

“Selamat kepada seluruh Tim Kontingen PON ke-20 dari Tapanuli Utara yang secara kualitas tentu tidak perlu diragukan lagi karena sudah sampai di titik ini tentu telah banyak melewati proses yang sangat panjang dengan penuh semangat dan banyak hal yang telah dikorbankan. Kita ketahui bersama dalam kondisi pandemi tentu rekan-rekan sekalian tidak pernah meninggalkan jadwal latihan bahkan pagi siang sore untuk bisa ada pada titik ini”, lanjut Parsaoran

“Pemerintah juga selalu berusaha memberi dukungan dengan segala peluang yang bisa dilakukan termasuk berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi sehingga jelas apa yang diberikan dari Propinsi dan apa yang bisa ditambahkan dari Kabupaten. Semoga kedepannya potensi para atlet Tapanuli Utara semakin bisa menunjukan kualitasnya bukan hanya ditingkat Nasional bahkan sampai tingkat Internasional”tambanya

“Kepada adik-adik para Atlet agar tetap semangat menjaga diri terutama dari Pandemi Covid-19, tetap patuhi prokes, tentunya dengan tetap berdoa dan berserah. Selamat bertanding kepada Atlet terbaik Kabupaten Tapanuli Utara. Ingat selalu semboyan Vini, Vidi Vici yang artinya Kami datang, Kami bertanding, Kami Menang, berikan yang terbaik bagi Sumatera Utara dan bawa harum nama Tapanuli Utara” pungkas Parsaoran

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten Administrasi dan Umum Binhot Aritonang, Kadispora Tonny L. Simangunsong, Kadis Pendidikan Bontor Hutasoit, BPKPAD/mewakili dan para pengurus KONI Tapanuli Utara. (Henry)

Bupati Asahan Sampaikan Nota Keuangan Perubahan APBD TA 2021

Nota keuangan
Asahan- DPRD Kabupaten Asahan mengelar Rapat Paripurna dalam rangka Penyampaian Nota Keuangan Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Asahan Tahun Anggaran 2021, Senin (20/09/2021) di gedung Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Asahan.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Kabupaten Asahan Ilham Harahap, SAg juga dihadiri para Wakil Ketua DPRD Asahan dan Anggota DPRD Kabupaten Asahan.

Sementara dari eksekutif, hadir Bupati Asahan H. Surya, BSc bersama Sekretaris Daerah, para Staf Ahli Bupati, para Asisten dan para Pimpinan OPD terkait.

Wakil Ketua DPRD Asahan , Ilham Harahap, SAg mengatakan, Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Asahan ini adalah agenda Penyampaian Nota Keuangan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2021.

Sementara Bupati Asahan, H. Surya, BSc saat menyampaikan sambutan mengatakan secara garis besar pada Rancangan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2021, PAD diproyeksikan meningkat sebesar Rp 86.900.121.143,10 dari APBD Tahun 2021 yang ditetapkan sebesar Rp 1.616.453.721.041,00 sehingga menjadi Rp 1.703.353.842.184,10.

Ia juga menyampaikan, bahwa penyusunan Perubahan APBD saat ini tetap berorientasi pada basis kinerja dengan penganggaran yang mengutamakan hasil kinerja serta dapat diukur capaian targetnya.

“Dengan mengedepankan transparansi dan akuntabilitas, berprinsip pada efisiensi, efektifitas guna menggerakkan pembangunan daerah yang lebih produktif,” kata Bupati.

Oleh karena itu, dirinya akan terus berusaha mengambil langkah-langkah strategis secara tepat, terarah dan kongkrit dengan melakukan optimalisasi penerimaan sumber daya serta ketepatan dalam pendistribusian belanja daerah guna mencapai tujuan pembangunan daerah.

Selain melengkapi penyampaian pengantar Nota Keuangan ini, Bupati juga menyampaikan Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Asahan Tahun Anggaran 2021, dengan harapan dapat segera diadakan pembahasan.

“Semoga kerja sama yang telah kita jalin dengan baik selama ini dapat membuahkan hasil yang lebih baik pula dalam pelaksanaan Pemerintahan Daerah Kabupaten Asahan” pungkas H. Surya mengakhiri. (Afs)

Pencuri Motor Ditembak Polisi, 2 Warga Percut Sei Tuan Masuk Jeruji Besi

Pencuri Motor
Patumbak- Team anti bandit (tekab) Polsek Patumbak Polrestabes Medan, berhasil meringkus Dua pelaku pencurian kenderaan bermotor (curanmor) yang kerap beraksi di wilayah Kota Medan, Senin (20/9/2021).

Adapun dua pelaku yang diamankan yakni berinisial JT (30) dan MS (30) keduanya warga Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang.

Dalam penangkapan tersebut, polisi terpaksa mengambil tindakan tegas terukur untuk melumpuhkan kedua pelaku karena dianggap melawan petugas saat proses pengembangan.

Plt Kapolsek Patumbak AKP Neneng Armayanti,SH ketika dikonfirmasi wartawan, Senin (20/9) siang menjelaskan, kalau penangkapan kedua pelaku sesuai dengan Laporan Polisi No: LP/48/I/2021/SU/ Polrestabes/Sek Patumbak.

“Kedua pelaku sudah meresahkan masyarakat karna selalu beriaksi diseputaran kota medan, Dan sasaranya selalu kenderaan bermotor” ujarnya.

Neneng mengatakan pihaknya yang melakukan penyelidikan kemudian mendapat informasi keberadaan pelaku. Tanpa menunggu waktu lama, polisi langsung turun mencari kedua pelaku di Jalan Selambo Raya, ” Sesampainya ke lokasi petugas langsung melakukan penyergapan terhadap kedua pelaku,” kata Neneng.

Lebih lanjut Kapolsek menerangkan, pihaknya juga terpaksa menghadiahi kedua pelaku dengan timah panas karna melawan petugas saat melakukan pengembangan.

“Usai dilumpuhkan, keduanya lalu dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk pertolongan medis, dan kemudian dibawa ke Mapolsek Patumbak guna menjalani proses hukum lebih lanjut ” Terang Neneng. (HERI SEMBIRING)

Personil Unit Resum Polres Labuhanbatu Berhasil Meringkus Pelaku Curanmor Dan 480 Di Binaraga

Personil
Pelaku Tindak Pidana Pencurian ( CURANMOR ) berinisial RP Alias RIKO (29), ( tengah baju hitam merah) setelah di amankan di Mapolres Labuhanbatu
Labuhanbatu-Personil Unit Resum Yang di Pimpin oleh Kanit Resum IPTU TITO ALHAFEZT S.Tr.K MH, berhasil meringkus 480 sekaligus 1 (Satu) Orang Pelaku Tindak Pidana Pencurian sepeda motor ( CURANMOR ) di JL Torpis Kelurahan Binaraga, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara, demikian diungkapkan Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan Sik.,MH, melalui Kasat Reskrim AKP Parikhesit Sik.,MH, Senin (20/09/2021)

Kasat reskrim Polres Labuhanbatu mengatakan Keberhasilan Personil Unit Resum dalam mengungkap peristiwa curanmor ini, berawal Pada Hari Sabtu (04/09/2021) Sekira Pukul 23:30 Wib, di Aek Paing Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu, terjadi pencurian sepeda motor dengan modus minta tolong menumpang

“Sebelum terlapor berurusan dengan personil kita, Yang Mana Pada Saat Itu Terlapor Meminta Tolong Kepada Pelapor Agar Mengantarkan Terlapor Kerumahnya Dan Dikarenakan Pelapor Kenal, Pelapor Mengantarkan dengan sepeda motor Honda N Max BK 2978 RBE No. Rangka MH3SG3190KK880642, No. Mesin G3E4E1873364 An. SOFIA ANITA BR KARO SEKALI,” ungkap Kasat Reskrim

Kemudian Ditengah perjalanan Terlapor Meminta Sebagai Pengemudi Dan Terlapor Mengatakan “TURUN KAU AKU PUNYA SENJATA INI,” kayanya. Karena Ketakutan Pelapor Turun Lalu Terlapor Membawa Kabur Sepeda Motor Milik Pelapor.

Atas Kejadian Tersebut Pelapor Mengalami Kerugian Rp. 27.000.000,00 ( Dua puluh Tujuh Juta Rupiah ), Dan Selanjutnya Membuat Laporan Pengaduan ke Polres Labuhanbatu, dengan Laporan Polisi / B / 1725 / IX / 2021 / SPKT – LBH PELAPOR An. M GANDAR WAHID dan SPT / 1814 / IX / RES 1.24 / 2021 / RESKRIM

“Dari Hasil Lidik di Lapangan Pada hari Jumat (17/09/2021) Sekira Pukul 01:30 Wib, Team 3 Tekab Unit Resum yang di Pimpin Oleh Kanit Resum IPTU TITO ALHAFEZT S.Tr.K MH berhasil Mengamankan 1 (satu) Orang Laki-Laki Pelaku Tindak Pidana Pencurian ( CURANMOR ) berinisial RP Alias RIKO (29),” tambahnya

Selanjutnya TEAM Mengintrogasi Tersangka dan Tersangka Mengakui Telah Melakukan Tindak Pidana Pencurian (CURANMOR) Dan Telah Menjual Sepeda motor Tersebut Ke Seorang Laki-laki berinisial HS, Di Kabupaten Asahan Selanjutnya Team Melakukan Pengembangan Pencarian Barang Bukti

“Personil kita Berhasil Mengamankan 1 (satu ) Orang Laki-laki berinisial HS di Pajak Pagi Kisaran JL Panglima Polem Beserta 1 (satu) Unit Sepeda Motor Nmax Warna Hitam No. Pol BK 2978 RBE. Selanjutnya Team Melakukan Pencarian Barang Bukti Berupa Senjata Tajam Sejenis Pisau Yang Digunakan Pelaku Dalam Menjalankan Aksinya,” jelas Kasat

Namun Saat Di Dalam Perjalanan Tersangka Mencoba Melukai Petugas Dengan Borgol Yang Ada Ditangannya, Karena Membahayakan Keselamatan Petugas, Diberikan Tindakan Tegas Dan Terukur Pada Bagian Kaki Tersangka Kemudian Tersangka Dibawa Ke RSUD Rantau Prapat Guna Mendapatkan Perawatan Medis. Selanjutnya Tersangka Berikut Barang Bukti di Bawa ke Polres Labuhanbatu Guna Proses Hukum Lebih Lanjut.