Karo- Ketua TP PKK Kabupaten Karo, Ny. Vera Rika Theopilus Ginting bersama tim rombongan penilai Desa Bersih berkunjung ke Desa Sirumbia Kecamatan Simpang Empat dan Desa Lau Simomo Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Kamis (14/10/2021).
Kepala Desa Sirumbia, Arijona Sitepu menyambut baik atas kedatangan Ketua TP PKK Kabupaten Karo dan rombongan tim penilai.
Dikesempatan tersebut, Ketua TP PKK Kabupaten Karo berharap masyarakat desa harus tetap menjaga kebersihan lingkungan, terlebih-lebih saat ini negeri kita dilanda Pandemi cobid 19. “Jadi, tetap jaga kebersihan serta patuhi protokol kesehatan,” harapnya.
Setelah melakukan penilaian di Desa Sirumbia, Ketua TP PKK Kabupaten Karo, Ny. Vera Rika Theopilus Ginting bersama rombongan melanjutkan kunjungan ke Desa Lau Simomo.
Kemudian seluruh tim membagi tugas dan meninjau langsung lokasi penilaian desa bersih yang akan di cek oleh masing-masing tim penilai. Sebagai titik sasaran penilaian “Desa Bersih” diantaranya, pengelolaan sampah (tempat sampah), pembuangan air limbah, permukaan jalan ataupun ruas jalan, taman desa, posko jaga keamanan dan posko penanganan Covid-19.
Dalam kegiatan kunjungan penilaian desa bersih ditutup dengan makan bersama di rest area kolam pancing Desa Lau Simomo yang diarahkan langsung oleh Kepala Desa Lau Simomo, Martinus Sihaloho. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan. (Afs)