Padangsidimpuan – Guna mendukung program Nasional mempercepat Vaksinasi, SMPN 11 Padangsidimpuan dan Kelurahan Sitamiang Baru Kecamatan Padangsidimpuan Selatan menggelar Vaksinasi massal untuk pelajar siswa-siswi SMPN 11 Padangsidimpuan dan warga masyarakat se- Kelurahan Sitamiang Baru.
Pelaksanaan Vaksinasi massal untuk pelajar SMPN 11 dan warga Kelurahan Sitamiang Baru ini dilaksanakan, Selasa pagi (21/9/2021) yang dimulai sekira puku 09.30 WIB di Sekolah SMPN 11 Padangsidimpuan Kelurahan Sitamiang Baru Kecamatan Padangsidimpuan Selatan.
Sebelum pelaksanaan, Kepala Sekolah SMPN 11 Padangsidimpuan Drs.Syaiful Bahri Harahap dan Lurah Sitamiang Baru Solahuddin Siregar memberikan himbauan kepada seluruh pelajar siswa-siswi SMPN 11 Padangsidimpuan dan warga masyarakat Kelurahan Sitamiang Baru yang mengikuti Vaksinasi ini agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan yang di anjurkan Pemerintah.
Seperti tetap memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkumpul dalam pelaksanaan Vaksinasi ini.
Dan keduanya mengucapkan terimakasih atas partisipasi pelajar dan masyarakat yang mengikuti Vaksinasi massal di SMPN 11 Padangsidimpuan guna membentuk Herd Imunty mencegah penyebaran Covid-19 khususnya di lingkungan sekolah.
Kepala Sekolah SMPN 11 Drs.Syaiful Bahri Harahap menambahkan bahwa terlaksananya kegiatan Vaksinasi massal untuk pelajar dan masyarakat ini, berkat kerjasama SMPN 11 dan Kelurahan Sitamiang Baru serta UPT Puskesmas Padangmatinggi untuk mendukung program pemerintah mempercepat Vaksinasi dan mempercepat proses belajar tatap muka secara terbatas.
Dan disebutkan Syaiful lagi, pelaksanaan Vaksinasi di sekolah untuk Kecamatan Padangsidimpuan Selatan adalah yang pertama di laksanakan.
” Ini adalah inisiatif dan kerjasama pihak sekolah SMPN 11, kelurahan Sitamiang Baru dan Puskesmas Padangmatinggi untuk melaksanakan Vaksinasi bagi pelajar dan masyarakat,” ujar Syaiful Bahri Harahap.
Ditambahkannya lagi, untuk pelajar siswa-siswi SMPN 11 Padangsidimpuan yang mengikuti Vaksinasi ini mulai dari Kelas VII, VIII dan kelas IX yang berjumlah 250 siswa.Dirinya berharap para pelajar dapat seluruhnya mengikuti Vaksinasi.
Hal senada juga ditambahkan Lurah Sitamiang Baru Solahuddin Siregar, menyebutkan dirinya sangat berterimakasih atas kerjasama ini dan siap mendukung program ini dapat terwujud untuk mendukung program pemerintah mempercepat Vaksinasi.
” Kita siap dukung atas kerjasama ini, untuk mempercepat Vaksinasi ini,” sebut Solahuddin Siregar.
Pelaksanaan Vaksinasi di tempat ini tetap mengikuti prosedur yang berlaku mulai dari pendaftaran, skrining, penyuntikan dan observasi atau pendataan.
Dari pantauan wartawan, pelajar siswa-siswi SMPN 11 Padangsidimpuan dan masyarakat terlihat dengan antusias mengikuti Vaksinasi di Sekolah SMPN 11 Padangsidimpuan.
Tampak tenaga Vaksinator berasal dari UPT Puskesmas Padangmatinggi yang dipimpin Kepala UPT Puskesmas Padangmatinggi Elsye Simanjuntak, SKM dengan tekun melaksanakan Vaksinasi untuk pelajar dan masyarakat.(Saragi).