Tapanuli Selatan – Akhirnya BLT (Bantuan Langsung Tunai) untuk tahap IV Tahun 2021 bagi 16 warga masyarakat Desa Lembah Lubuk Raya Angkola Barat mulai dibagikan, Jum’at pagi (24/12/2021).Pembagian BLT ini langsung dibagikan Pemerintah Desa (Pemdes) di Kantor Kepala Desa Lembah Lubuk Raya Kecamatan Angkola Barat Tapsel.
Pembagian BLT Tahap IV ini langsung dipimpin Kepala Desa Lembah Lubuk Raya Parulian Siregar dengan didampingi Ketua BPD Lembah Lubuk Raya Abdul Gani Mendrofa dan Pendamping Desa Lembah Lubuk Raya Heri dan Resty.
Sebelum pembagian BLT Tahap IV ini, Kepala Desa Parulian Siregar mengatakan kita patut bersyukur di akhir tahun 2021 tahap IV ini 16 warga Desa Lembah Lubuk Raya penerima BLT dapat menerima bantuan ini dan diharapkan dapat dipergunakan dengan tepat.
Sebutnya lagi, bahwa semua penerima BLT di Desa Lembah Lubuk Raya telah diVaksin Covid-19, sehingga penyaluran BLT dapat dilaksanakan dengan cepat.
” Andaikan masih ada warga penerima BLT belum divaksin, pembagian BLT ini akan kita tunda, sampai semua penerima BLT di Vaksin,” tandas Kepala Desa.
Sebelum mengakhiri kata sambutannya, Parulian Siregar menyampaikan terimakasihnya kepada warga nya yang telah mau dengan suka rela untuk di Vaksin sehingga di Desanya sudah mencapai 70,47 % Vaksinasi.
Turut serta dalam pembagian BLT ini para perangkat Desa dan warga penerima BLT sebanyak 16 orang warga.Kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ada dengan tetap mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.(Saragi).