Tapanuli Selatan – Guna memastikan pelaksanaan Vaksinasi bagi anak SD umur 6 sampai dengan 11 tahun berjalan aman dan lancar, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH bersama unsur Forkopimda Tapsel meninjau pelaksanaan Vaksinasi Dosis I dan II bagi anak SD di 2 sekolah SDN di Kecamatan Angkola Timur Tapsel, Kamis pagi (6/1/2022) sekira pukul 08.45 WIB.
2 SDN yang dilakukan peninjauan Vaksinasi tersebut yaitu SDN No. 100302 Pargarutan dan SDN No. 100301 Pargarutan Kelurahan Pargarutan Kecamatan Angkola Timur Kabupaten Tapsel.
Untuk pelaksanaan Vaksinasi bagi anak SD ini, target Vaksinasi Covid – 19 Dosis I bagi anak usia 06 – 11 tahun di SDN No. 100302 Pargarutan sebanyak 97 orang atau 10 vial.
Dan target Vaksinasi Covid – 19 dosis I bagi anak usia 06 – 11 tahun di SDN No. 100301 Pargarutan sebanyak 270 orang atau 27 vial.
Dalam peninjauan Vaksinasi ini, Bupati Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu mengatakan hari ini telah dimulai pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 06-11 tahun di Kabupaten Tapsel, kita bersyukur bahwa pada periode pertama Kabupaten Tapsel telah berhasil mencapai kurang lebih 72% masyarakat yang sudah di vaksin dosis I.
” Sehingga kedepan tugas kita bersama wilayah Tapanuli Selatan ini aman dari virus Covid – 19,” sebut Bupati.
Bupati berharap tentunya agar pihak sekolah bisa membantu dengan maksimal pelaksanaan vaksinasi ini khususnya mensosialisasikan kepada orang tua siswa untuk mendukung anaknya agar mau divaksin agar sehat sehingga target 37.028 yang sudah ditentukan dapat tercapai.
Sementara itu, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj menyampaikan pihaknya bersama TNI dan Pemkab Tapsel hadir disini untuk menyukseskan vaksinasi anak usia 06-11 tahun dengan target sasaran sebanyak 37.028 siswa yang harus di tuntaskan dalam waktu 2 minggu dengan target hariannya sebanyak 2.645 siswa.
Strategi yang di gunakan adalah kepada pihak sekolah, dinas kependudukan, dukcapil, dinas kesehatan maupun camat untuk segera mendatakan, kemudian memberikan sosialisasi kepada orang tua siswa bagi anaknya yang akan divaksin.
Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan serentak di setiap sekolah se – Kabupaten Tapsel, namun ada sekolah yang masih belum siap dan ada yang sudah siap.Dan yang sudah siap salah satunya adalah sekolah SD Negeri No. 100301 Pargarutan dan SD Negeri No. 100302 Pargarutan Angkola Timur.
” Harapan kita bersama, Insya Allah kita optimis, dengan bekerja sama, bersama semua elemen dan stakholder terkait, sesuai dengan perencanaannya sehingga target yang ditentukan dapat tercapai,” cetus Kapolres Tapsel.
Adapun Team Vaksinator pada pelaksanaan Vaksinasi bagi anak SD ini berasal dari UPTD Puskesmas Huraba dan UPTD Puskesmas Pargarutan serta dibantu Team Urkes Polres Tapsel.
Dalam peninjauan Vaksinasi bagi anak SD ini, tampak hadir, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH, Bupati Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu SPT, MM, Dandim 0212/TS Letkol Inf.Rooy Chandra Sihombing, SIP, Kejari Tapsel Antoni Setiawan, SH, MH, Sekretaris Daerah Kabupaten Tapsel Drs.Parulian Nasution, MM.
Kemudian Kaban Kesbangpol Tapsel Hamdy Pulungan, Kabag Ops Polres Tapsel Kompol Abdi Abdullah, SH, Komandan Kompi I Batalyon C Sat Brimob Poldasu AKP Rudi Hartono Siagian, SH, MH yang mewakili Danyon C Sat Brimob Poldasu, Kadis Kesehatan Tapsel dr.Sri Khairunisa, Camat Angkola Timur Ricky Hadamean Siregar, SSTP, Kasiter Kodim 0212/TS Letda Inf.Surkani Nasution, Kepala Puskesmas Huraba dr Elisa, Kepala Puskesmas Pargarutan dr Dumasari Daulay, Dokter RSUD Sipirok dr Syahreza Hasibuan, M Ked (ped) SPA, mewakili Danramil /18 Pargarutan Letda Inf Anton Siburian, Kepala Sekolah SDN No. 100301 Pargarutan Amran Simatupang dan Kepala Sekolah SDN No. 100302 Pargarutan Maschairyah Harahap.(Saragi).