Musrenbang Padangsidimpuan Tenggara Dibuka Wakil Walikota

1300
Musrenbang
Wakil Walikota Arwin berikan kata sambutan.
Padangsidimpuan – Wakil Walikota Padangsidimpuan Ir.Arwin Siregar, MM secara resmi membuka Musrenbang Tingkat Kecamatan di Padangsidimpuan Tenggara, Selasa (16/2/2021) di Aula Kantor Camat Padangsidimpuan Tenggara.

Dalam Musrenbang ini, Wakil Walikota Padangsidimpuan Arwin Siregar menyampaikan semua usulan dari Kecamatan akan diteliti, dipertimbangkan mana yang urgent yang benar-benar sangat dibutuhkan menyentuh kebutuhan masyarakat seperti infrastruktur maupun penguatan perekonomian masyarakat akan di utamakan.

Sementara itu Camat Padangsidimpuan Tenggara Amri Taufiq, S.Sos mengusulkan peningkatan ketahanan pangan dengan mengembangkan lahan persawahan seluas 50 HA di Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara.Karena di Kecamatan ini masih banyak lahan yang belum tersentuh yang membutuhkan bantuan pemerintah dalam pengadaan pengairannya.

Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara yang memiiki lahan persawahan yang luas yang disebut Saba Bolak Lumbung Padi di Kota Padangsidimpuan, kecamatan ini memiliki lahan kebun yang luas masih bisa dikembangkan menjadi lahan persawahan.

” Untuk peningkatan ketahanan pangan di Kota Padangsidimpuan kami mohon bantuan Bapak dan Ibu mewujudkan usulan kami,” pinta Camat Amri Taufiq.

DPRD Kota Padangsidimpuan yang hadir pada Musrenbang itu antara lain Ellyati Purnomo ( PPP), Madnur Siregar dan Ahmad Maulana Harahap (Golkar), Irpan (Demokrat) dan Muhammad Iqbal (PKS) menyahuti usulan Camat Amri Taufiq dengan akan mempertimbangkan dan dimusyawarahkan terlebih dahulu karena dana yang kita miliki sangat terbatas, sedangkan yang akan dibangun yang diutamakan yang benar-benar menyentuh dengan masyarakat setempat.

Hadir dalam Musrenbang tersebut Sekda Kota Padangsidimpuan H.Letnan Dalimunthe, SKM, MKes, Asisten II H.Rahuddin Harahap, SH, MH, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah serta yang mewakili 2 Lurah dan 16 Kepala Desa se-Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.(Saragih).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini