Kesiapsiagaan Hadapi Unras, Sat Samapta Polres Tapsel Rutin Gelar Latihan Dalmas

374
Hadapi
Ton Dalmas peragakan formasi dorong maju.
Tapanuli Selatan –  Sebagai bentuk kesiapsiagaan menghadapi aksi unjuk rasa (Unras) khususnya menjelang Pemilu 2024, Satuan Samapta Polres Tapsel rutin menggelar latihan Pengendalian Massa (Dalmas). Seperti yang dilakukan Sat Samapta Polres Tapsel, Sabtu (20/5/2023) pagi di halaman Mako Polres Tapsel menggelar latihan Dalmas yang langsung dipimpin Kasat Samapta Polres Tapsel AKP Harun Manurung, SH.

Selain Kasat Samapta ada juga KBO Sat Samapta Polres Tapsel Ipda Agam Parlindungan Harahap dan Danton I Dalmas Sat Samapta Aiptu Sampe Siahaan.

Polres
Kasat Samapta AKP Harun Manurung, SH berikan arahan sebelum latihan Dalmas.

Seperti biasa, sebelum melakukan latihan Dalmas, Kasat Samapta AKP Harun Manurung, memberikan arahan kepada personel Ton Dalmas. Diantaranya agar seluruh personel Ton Dalmas tetap serius dalam melaksanakan latihan Dalmas dan mengganggap latihan ini sebagai pembelajaran sebelum langsung terjun langsung berhadapan dengan para pengunjuk rasa.

” Camkan agar latihan ini dilakukan serius dan tekun sebelum terjun hadapi para pengunjuk rasa nantinya ,” tegas Kasat.

Ditambahkannya lagi, personel Ton Dalmas harus memiliki mental, semangat dan fisik yang kuat untuk nantinya sukses saat hadapi dan meredam  aksi unjuk rasa massa.

Usai memberikan arahannya dilanjutkan latihan Dalmas yang dikomandoi Danton Dalmas Aiptu Sampe Siahaan.

Latihan Dalmas memperagakan Formasi berbanjar tiga, formasi bersaf, Sikap berlindung dan Desak maju dan dorong maju.

Usai latihan Dalmas, Kasat Samapta mengatakan latihan ini bertujuan untuk melatih kesiapan personil Dalmas Polres Tapsel apabila sewaktu waktu dibutuhkan dalam pengamanan unjuk rasa.

” Personel Sat Samapta khususnya personil Ton Dalmas akan selalu siaga untuk antisipasi kemungkinan kemungkinan yang akan terjadi, apalagi kita akan persiapan Pemilu, untuk itu agar seluruh personil Dalmas latihan dengan serius, tetap jaga kesehatan ,” sebut Kasat Samapta.(Saragi).

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini