Labuhanbatu-Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Pol Drs RZ Panca Putra Simanjuntak, Ms.i, disambut langsung oleh team vaksin Labuhanbatu di Mapolres Labuhannatu JL Thamrin Kelurahan Rantau Kota, Kecamatan Rantau Utara Labuhanbatu, Rabu (15/12/2021) sekira pukul 15:30 Wib, kehadiran orang nomor satu di Jajaran Polda Sumut ini adalah dalam meninjau vaksinasi massal di wilayah Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara
Kapolres Labuhanbatu AKBP Anhar Arlia Rangkuti, Sik.,MH, melalui Kasubag Polres Labuhanbatu AKP Murniati, mengatakan Kunjungan Kapolda Sumut di Labuhanbatu Induk dalam meninjau Vaksin massal yang di jadwalkan harus mencapai 70 % menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru)
” Kunjungan Kapolda dan rombongan dalam memberi semangat dan mengajak masyarakat Labuhanbatu untuk dapat mengikuti Vaksin dalam pencegahan Pandemi, sehingga bisa terhindar dari penyakit penyakit lama maupun yang baru, dan semoga kunjungan ini bisa meningkatkan kemauan masyarakat untuk Vaksin,” ungkap Kasubag Humas Polres Labuhanbatu
Ditempat yang sama Kapolda Sumut, mengajak seluruh masyarakat Labuhanbatu untuk mensukseskan Vaksinasi yang dijadwalkan Pemerintah Republik Indonesia untuk mencapai 70 % vaksinasi di seluruh daerah, dan salah satunya Labuhanbatu.
“Kepada warga Labuhanbatu terimakasih sudah bersedia untuk di vaksin, dalam mencapai target pemerintah dan untuk keselamatan kita bersama dalam menghadapi penyakit penyakit yang sudah tidak asing lagi selama lebih kurang 3 tahun ini,” sebut Kapolda Sumut itu
Selain itu Kapolda juga mengajak warga yang hadir saat itu, mengajak anggota keluarganya yang belum vaksin agar segera mendaftarkan diri dan mengikuti vaksinasi, sehingga menerima kekebalan tubuh terhadap penyakit pandemi itu
Pantauan wartawan media ini, sehabis mengikuti Vaksin para warga turut mendapat bingkisan dari Kapolda Sumut, termasuk bingkisan natal bagi warga dan pendeta dan berharap bisa tetap bekerja sama dalam mengarahkan para warga dan jemaat untuk melakukan vaksin bagi yang belum menerima vaksinasi
Tampak Kapolda Sumut dan rombongan di sambut baik oleh Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga, serta Dandim 0209 Labuhanbatu Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, dan Kepala Kejari Jefri Penanging Makapedua, yang didampingi team Vaksinasi Labuhanbatu Ketua PPNI Bung Aswin dan kawan kawan