Asahan-Bus Putra Melayu tujuan Ajamu Labuhanbatu, mengalami laka tunggal Senin (06/01/2025) sekira pukul 03:00 Wib, di ruas JL tol kisaran, informasi dari seorang keluarga penumpang Ferman Saragih, warga Panai Tengah Labuhanbatu, menyebutkan sejumlah penumpang terjepit dan mengalami luka luka, sedangkan sopir belum diketahui keberadaannya
Menurut Ferman, Bus Putra Melayu tampak melaju dengan kencang dari arah Medan menuju Rantau Prapat, namun tiba tiba oleng dan mengalami laka. Para penumpang banyak yang terlempar dari tempat duduk masing masing hingga terjepit dan mengalami luka luka
“Penumpang banyak bang, hampir penuh. Untuk pastinya tidak tau entah sopir Bus Putra Melayu, ini ngantuk atau bagaimana,” ungkap keluarga penumpang yang mendapat informasi lewat telepon VC dari keluarganya yang menumpangi mobil tersebut
Ferman, juga mengatakan mobil yang fitumpangi keluarganya mengalami kecelakaan tunggal menabrak pembatas jalan tol di dekat pintu tol Kisaran.
“Kalau supir tidak kelihatan lagi, namun petugas bersama penumpang yg lain berupaya mengevakuasi para korban,” kata Ferman
Sedangkan Kasat Lantas Polres Asahan AKP RESTI WIDYA SARI, S.Tr.K., S.I.K. saat dikonfirmasi, terkait kecelakaan di ruas tol kisaran itu, belum memberi tanggapan hingga berita ini disuguhkan kehadapan pembaca
Menurut keluarga korban agar pihak perusahaan Bus Putra Melayu segera mengecek dan melihat para penumpang yang mengalami luka luka, dan ini jadi pengalaman bagi perusahaan agar mengutamakan keselamatan perjalanan karena menyangkut nyawa para penumpang