Aksi Heroik Ahmat Kauli Panjat Tiang Bendera Yang Putus di HUT Ke-75 RI

1469
Aksi Heroik Ahmat Kauli Di Ujung Tiang Bendera
Mandailing Natal- Aksi Heroik Ahmat Kauli Panjat Tiang Tali Bendera Yang Putus menjadi buah bibir di kediamanya. Warga desa tompek kecamatan batahan itu dengan reflek langsung memperbaiki tali tiang bendera Merah Putih hingga berkibar gagah di udara, di ujung tiang bendera pusaka Negara Indonesia.

Aksi heroik Ahmat Kauli di HUT ke-75 Republik Indonesia terjadi di Lapangan kantor kecamatan batahan, kabupaten Mandailing Natal, pada Senin (17/8/2020), membuatnya kini menjadi seorang pahlawan.

aksi heroik
Ahmat Kauli Saat Disambangi usai acara selesai

Saat di temui, Ahmat kauli menuturkan, keputusannya untuk memanjat tiang guna menyelamatkan bendera merah putih agar tetap berkibar dan upacara tetap berlanjut bermula saat bendera mulai dinaikkan dua anggota pasukan pengibar bendera (Paskibra) diiringi lagu Indonesian raya.

Saat itu, secara tiba-tiba, bendera merah putih langsung terjatuh ke tanah setelah tali yang ditarik dua anggota paskibra terputus dan tersangkut. Di tempat yang sama, camat batahan Irsal mengucapkan terima kasih atas aksi heroik Ahmat kauri.

“Kami atas nama pemerintah kecamatan batahan mengucapkan terimakasih atas aksi heroik Ahmat kauri yang memanjat tiang bendera saat Insiden putus nya tali bendera saat pengibaran bendera. Hal ini juga Sebagai bentuk semangat patriotisme dan kepedulian terhadap bendera sang saka merah putih.” Ungkap Irsal.

Di saat ahmat kauli memanjat tiang, sorakan semangat ” ayo” demi bendera sang saka merah putih, dan di iringi tepukan tangan semangat dari peserta upacara mengikuti usaha kauri untuk memasang kembali tali bendera.
(Heri)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini