AKBP Achiruddin Hasibuan Mengamuk Dan Menampar Kamera Selular Wartawan

40
akbp
AKBP Achiruddin Hasibuan ngamuk, saat jurnalis mengambil gambar proses pelimpahan tahap II dirinya di Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan
Medan-AKBP Achiruddin Hasibuan, perwira Polda Sumut yang sekarang menunggu pemecatan karena menerima setoran dari gudang solar ilegal milik PT Almira Nusa Raya mengamuk dan menampar kamera selular wartawan.

AKBP Achiruddin Hasibuan ngamuk, saat jurnalis mengambil gambar proses pelimpahan tahap II dirinya di Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan.

“Ehh kau! Permisi kau! Jangan asal-asal aja kau,” senggak pria yang dilabeli netizen dengan sapaan Udin Solar ini, Selasa (27/06/2023).

Mendengar hal itu, wartawan yang mengambil gambar memperkenalkan diri.

Namun Achiruddin memasang muka sangar dan bersikap arogan di hadapan jaksa yang tengah menerima pelimpahan berkasnya.

Sementara itu, Kasi Intelijen Kejari Medan, Simon mengatakan bahwa Achiruddin dijerat Pasal 351 ayat (1), (2) jo Pasal 56 KUHPidana dan Pasal 335 ayat (1) KUHPidana, terkait kasus penganiayaan yang dilakukan sang anak bernama Aditya Hasibuan, kepada korbannya Ken Admiral.

“Selanjutnya, tersangka AKBP Achiruddin Hasibuan akan dilakukan penahanan di Rumah Tahanan (Rutan) Tanjung Gusta Medan selama 20 hari menunggu Jaksa Penuntut Umum (JPU) menyiapkan surat dakwaan dan akan dilimpahkan ke Pengadilan Negeri (PN) Medan,” ucapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini