Berikan Kenyamanan, Kanit Samapta Polsek Batang Toru Lakukan Pengamanan di Pameran Pembangunan HUT Tapsel ke-73

26
Kanit
Kanit Samapta Polsek Batang Toru bersama personel lainnya melakukan pengamanan di Pameran Pembangunan HUT Tapsel ke-73.
Tapanuli Selatan – Guna memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat, Kanit Samapta Polsek Batang Toru Aipda Supriyadi bersama personel lainnya melakukan pengamanan di Pameran Pembangunan dalam rangka HUT Tapsel ke-73, Selasa (21/11/2023) pagi.

Pengamanan yang dilakukan Kanit Samapta Polsek Batang Toru Aipda Supriyadi ini berlangsung di Lapangan PTPN III Batang Toru, Kelurahan Aek Pining, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapsel.

Kanit
Aipda Supriyadi, Bripka Adi Suito, Brigadir Wendi P dan Brigadir Randa SP di Pameran Pembangunan HUT Tapsel ke-73.

Kapolsek Batang Toru AKP Tona Simanjuntak, SH melalui Kanit Samapta Polsek Batang Toru Aipda Supriyadi mengatakan pengamanan yang dilakukan ini untuk memberikan keamanan dan kenyamanan di area publik termasuk di ajang Pameran Pembangunan HUT Tapsel. Sehingga pengunjung pun merasakan kenyamanan berkat kehadiran personel Polri.

Tak hanya itu, kata Aipda Supriyadi kegiatan ini juga merupakan bentuk Polri yang presisi untuk menjamin Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukumnya.

” Kita berikan pengamanan di area publik termasuk di ajang Pameran Pembangunan HUT Tapsel ke-73, agar pengunjung merasakan kenyamanan berkat kehadiran personel Polri ,” cetus Aipda Supriyadi kepada wartawan di lokasi Pameran.

Sambung Supriyadi lag, saat melakukan pengamanan, pihaknya juga memberikan himbauan kepada masyarakat pengunjung untuk tetap waspada di tempat-tempat keramaian. Dan menjaga barang bawaan termasuk kenderaannya agar di parkir ditempat yang telah disediakan dan tak lupa mengunci kendaraannya.

” Tak lupa kita berikan himbauan kepada pengunjung agar tetap waspada dan menjaga barang barangnya dan kenderaannya ,” jelas Kanit Samapta Aipda Supriyadi.(Saragi).

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini