Diduga BBM Subsidi Solar Dimuat Di Tangki Masuk Pabrik Di Belawan

15
subsidi
Mobil menyerupai tangki Pertamina diduga bermuatan BBM Subsidi Solar masuk pabrik di gabion
Medan-Di duga BBM Subsidi jenis solar yang dimuat ke mobil menyerupai tangki Pertamina Biru Putih ini, masuk ke dalam salah satu pabrik di daerah kota belawan. 

Ketua salah satu ormas di Belawan, Kamis (09/11/2023) mengatakan kepada wartawan, pihaknya telah menelusuri peristiwa BBM di mobil tangki ini, dan sesuai pengecekan yang mereka bawa sebagai simple, bahwa minyak yang di keluarkan tangki itu adalah BBM jenis Subsidi Bio Solar, namun dari mana asal minyak tersebut dimuat belum diketahui

“Sudah kami cek bang yang di bongkar dari mobil tangki itu BBM jenis Solar, dan setelah kita cek beberapa hari kemudian, saat mobil tangki ini masuk ke Perusahaan yang sama kami memastikan pada supirnya dia pun mengaku, jika yang dimuatnya bukan minyak Industri dari Pertamina, namun supir itu enggan menyebut dari mana dia memuatnya,” ungkap Ketua Ormas itu

Sedangkan pihak perusahaan yang di temui Humas pabrik itu, saat di tanyai wartawan terkait mobil tangki bermuatan BBM solar, membantah jika mereka menggunakan Minyak Bersubsidi jenis Solar untuk pabrik, “Bukan bang, itu minyak industri, mana berani kita menggunakan Minyak Subsidi untuk pabrik,” ungkapnya singkat

Kasat Reskrim Polresta Belawan saat di konfirmasi mengaku jika peristiwa itu tidak mereka ketahui dan akan segera di cek, untuk di tindak, ” Kita cek dulu ya bang, karena bolom pernah kita tau BBM subsidi yang abang bilang, bila benar akan kita tindak tegas,” ucapnya (red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini