Tapanuli Selatan – Sebagai wujud rasa kemanusiaan kepada masyarakat yang membutuhkan, personel Bhabinkamtibmas Polsek Sipirok Aipda Thomas Harahap membantu memberangkatkan AKS orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) untuk berobat, Senin siang (26/6/2023).
Kapolsek Sipirok AKP Ismaya mengatakan, personel Bhabinkamtibmas Polsek Sipirok yang membantu berangkatkan ODGJ tersebut untuk berobat ke Panyabungan, atas permintaan orang tua AKS, yaitu Gotta Siregar. Rencananya, AKS akan berobat ke Desa Bulusoma, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal.
Kapolsek Sipirok juga menerangkan, bahwa personelnya hadir membantu tersebut merupakan wujud rasa sosial dari hari nurani seorang insan Bhayangkara.
Selain itu, sebut AKP Ismaya dengan kehadiran personelnya dapat membantu proses pemberangkatan untuk berobat berjalan lancar. Menurut Kapolsek, Polri selalu siap siaga membantu masyarakat dalam segala hal.
“ Ini merupakan wujud rasa kemanusiaan yang timbul dari hati nurani. Dan, kita bersyukur, pemberangkatan saudara kita ini untuk berobat berjalan aman dan lancar ,” ungkap Kapolsek.(Saragi).