Labuhanbatu Selatan-Dua (2)Truck jenis Colt Disel yang diduga mengangkut barang import jenis pakai bekas bal press berisi Monza atau pakaian bekas diringkus Personil Unit Reskrim Polsek Kampung Rakyat tepatnya di Desa Tanjung Medan, Kecamatan Kampung Rakyat, Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara, Selasa (01/2/2022) hal ini dibenarkan Kapolres Labuhanbatu AKBP Arlia anhar Rangkuti, Sik.,MH, melalui Kapolsek Kampung Rakyat AKP R O Tambunan, SH, kepada awak media
Kapolsek Kampung Rakyat membenarkan kalau Personil Unit Reskrim Polsek Kampung Rakyat telah mengamankan Dua (2) unit mobil Colt Disel yang bermuatan pakaian bekas import dan telah dilimpahkan ke Polres Labuhanbatu, yang mana menurutnya personilnya mendapat informasi dari masyarakat Desa Selat Beting bahwa Kapal Bot masuk melalui perairan sungai Barumun dan berhenti di Tangkahan Bermarga Situmorang di Tanjung Marulak Desa Selat Beting Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara pada Selasa (01/02/2022) sekira pukul 05:00 WIB.
“Personil kita mendapat informasi dari warga, bahwa Kapal Bot masuk melalui perairan sungai Barumun dan berhenti di Tangkahan Bermarga Situmorang di Tanjung Marulak Desa Selat Beting Kecamatan Panai Tengah dan benar saja saat personil kita mengecek kelokasi, beberapa orang melakukan pembongkaran muatan bal Monza tersebut dan menaikan ke mobil Truck yang telah disediakan sebanyak 5 Truck,” jelas Kapolsek Kampung Rakyat
Selain itu menurut Kapolsek setelah selesai dimuat ke dalam ke 2 Truck tersebut langsung berangkat meninggalkan lokasi dan 3 Truck lagi belum diberangkatkan masih di lokasi dimaksud, kemudian Kapolsek Kampung rakyat mengatakan pihaknya masih mendalami terkait Bal pres monja tersebut milik siapa, dengan memeriksa driver ke dua truk tersebut