Jum’at Barokah, Polsek Saipar Dolok Hole Bagikan Nasi Kotak Dan Masker Kepada Kaum Dhuafa

1330
Jum'at barokah
Kegiatan Jum'at barokah Polsek Saipar Dolok Hole dengan membagikan nasi kotak dan masker.
Tapanuli Selatan – Ditengah pandemi Covid-19, Polsek Saipar Dolok Hole jajaran Polres Tapanuli Selatan dalam kegiatan Jum’at barokah membagikan nasi kotak dan masker kepada kaum dhuafa atau warga kurang mampu, Jum’at (12/2/2021) di Mesjid Desa Hulu Mamis Situnggaling Kecamatan Saipar Dolok Hole Tapanuli Selatan sekira pukul 13.00 WIB.
Jum'at barokah
Kapolsek Iptu Zulham, SH bagikan bantuan kepada perwakilan warga.

Kegiatan Jum’at Barokah ini dipimpin langsung Kapolsek Saipar Dolok Hole Iptu Zulham, SH dengan membagikan nasi kotak dan masker sebanyak sebanyak 20 buah yang dibagikan kepada kaum dhuafa warga kurang mampu, lansia dan anak yatim-piatu.

Jum'at barokah
Anak-anak yatim-piatu terima nasi kotak dari Kapolsek Iptu Zulham, SH.

Kapolres Tapanuli Selatan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Saipar Dolok Hole Iptu Zulham, SH mengatakan kegiatan Jum’at barokah ini merupakan kegiatan sosial yang telah di arahkan Kapolri termasuk Kapolres Tapanuli Selatan yang sejalan dengan progam Kapolri Presisi khususnya untuk membantu kaum dhuafa atau warga kurang mampu ditengah pandemi Covid-19 dengan melaksanakan kegiatan berwujud sedekah.

” Jum’at barokah ini adalah kegiatan sosial Polri yang telah diarahkan Pimpinan Polri dan Kapolres Tapanuli Selatan yang sejalan dengan program Kapolri Presisi dengan bersedekah membantu kaum dhuafa,” ujar Kapolsek Saipar Dolok Hole Iptu Zulham, SH.

Lanjutnya lagi kegiatan Jum’at barokah ini dilaksanakan dengan cara langsung diantarkan kepada yang berhak menerimanya.

Dan tak lupa, Kapolsek Saipar Dolok Hole Iptu Zulham, SH tetap memberikan himbauan prokes (protokol kesehatan) kepada kaum dhuafa dan warga yang lainnya guna mencegah penularan Covid-19.

Turut serta dalam kegiatan Jum’at barokah ini yaitu mewakili Danramil 04/SDH Babinsa Serda A.Simanjuntak, Kepala Desa Hulumamis Situnggaling Parmulaan Gultom dan personil Polsek Saipar Dolok Hole.(Saragih).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini