Padangsidimpuan- Pemko (Pemerintah Kota) Padangsidimpuan menerima penghargaan atas pelaksanaan pelayanan KB serentak dari BKKBN Perwakilan Provsu.Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara Drs. Temazaro Zega, M.Kes kepada Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH di Aula Daulay – Simorangkir Makodim 0212/Tapanuli Selatan, Selasa (25/08/2020).
BKKBN (Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional) perwakilan Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang menyerahkan piagam penghargaan tersebut kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Padangsidimpuan dinilai atas capaian pelaksanaan pelayanan KB serentak sejuta akseptor dalam rangka Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke- 27 dan Momentum Bhakti Sosial TNI Manunggal KB – Kesehatan Tahun 2020 yang jatuh pada 29 Juni yang lalu.
Adapun raihan prestasi yang didapat yakni terbaik harapan II kategori berdasarkan persentase PPM 300 – 1000 akseptor dan terbaik harapan III kategori dengan persentase capaian tertinggi Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP).
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH dikesempatan itu mengatakan Program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana (Bangga Kencana) merupakan program strategis yang harus menjadi perhatian kita bersama dan penanganannya harus dilakukan secara multi sektor dan bersinergi, oleh sebab itu sangat membutuhkan penguatan kerja sama dengan TNI, PKK, IBI dan mitra kerja lainnya.
“ Penghargaan yang diberikan ini merupakan hasil dari kerja keras, kesungguhan serta mengaktualisasikannya di lapangan dan tentunya berkomitmen baik dalam melakukan penyuluhan kepada masyarakat, ” sebut Walikota.
Walikota Irsan juga berharap, capaian itu dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi, sehingga memberikan dampak positif dan manfaat kepada masyarakat dan Padangsidimpuan bisa lebih unggul dan membawa perubahan yang lebih baik.
Sebelumnya Drs. Temazaro Zega, M.Kes selaku Kepala BKKBN Perwakilan Provsu dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada Pemko Padangsidimpuan atas beberapa capaian prestasi dalam rangka HARGANAS ke 27 tahun 2020.
“ Peringatan HARGANAS tahun ini berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya dimana tahun ini dilaksanakan dengan kegiatan layanan langsung serentak ke masyarakat yang dinamakan Pelayanan KB serentak sejuta akseptor, selamat kepada Pemko Padangsidimpuan yang telah berhasil meraih beberapa prestasi dalam rangka HARGANAS ke 27 se- Sumatera Utara,” ungkap Temazaro.
Dikatakan Temazaro, dalam rangka mewujudkan dan serta mensukseskan program pelayanan keluarga berencana sejuta akseptor tersebut, dukungan dari pemerintah daerah sangat dibutuhkan peranannya dalam mensosialisasikan kepada masyarakat. Sehingga, harapannya angka kematian ibu dan bayi bisa diminimalisir dan derajat kesehatan masyarakat bisa lebih baik lagi.
“Keberhasilan program pelayanan KB ini dapat berimbas pada meningkatnya derajat kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Semoga hasil dari pencapaian ini bisa ditpertahankan dan harapannya bisa lebih ditingkatkan,” ujarnya.
Pada kegiatan tersebut Pemko Padangsidimpuan melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana setempat turut menyerahkan Piagam Penghargaan Pelayanan KB sejuta Akseptor tingkat Kota Padangsidimpuan dimana Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua keluar sebagai juara I, kemudian Kecamtan Padangsidimpuan Tenggara Juara II dan juara III diraih Kecamatan Padangsidimpuan Selatan.
Turut hadir, Danrem 023/KS (Kawal Samudera) Kolonel (Inf) Febriel Buyung Sikumbang, sejumlah Kepala Daerah se Tabagsel dari empat Kabupaten dan satu Kota yang berada diwilayah teritorial Kodim 0212/TS, Kapolres Kota Padangsidimpuan, Kapolres Tapanuli Selatan, Kapolres Mandailing Natal, Kapolres Padang lawas, Forkopimda se- Tabagsel, para pimpinan OPD, Ketua MUI Kota Padangsidimpuan, Danramil, Babinsa jajaran Kodim 0212/TS serta organisasi kepemudaan PPM dan FKPPI.
(Saragih).